Anggota KPPS Meninggal
Petugas Pemilu yang Meninggal Bertambah Lagi, Kini Sudah 94 Orang Wafat, Berikut Rinciannya
Masih dengan data yang sama jumlah petugas Pemilu yang meninggal dunia terbanyak ada di usia di atas 40 tahun.
TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Petugas pemilihan umum atau Petugas Pemilu 2024 yang meninggal dunia bertambah lagi.
Hal ini berdasarkan data laporan harian kesehatan petugas pemilihan umum (Pemilu) 2024 dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia.
Disebutkan pada data sementara per 20 Februari 2024 pukul 18.00 WIB, sudah ada 94 Petugas Pemilu 2024 yang meninggal.
Data ini disampaikan oleh Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik dokter Siti Nadia Tarmizi, M.Epid.
Berikut rincian jumlah petugas Pemilu 2024 yang meninggal dunia per 20 Februari 2024:
Petugas KPPS: 51 orang
Linmas (Perlindungan Masyarakat): 18 orang
Saksi: 9 orang
Petugas: 8 orang
Badan Pengawas Pemilu: 6
Panitia Pemungutan Suara: 2
Masih dengan data yang sama jumlah petugas Pemilu yang meninggal dunia terbanyak ada di usia di atas 40 tahun.
Pada usia 51-60 tahun ada 29 kasus meninggal dunia.
Lalu, pada usia 41-50 tahun ada 28 orang yang wafat saat bertugas dalam pemilu 2024.
Penyakit jantung masih menjadi penyebab kematian pada petugas Pemilu 2024 terbanyak yakni 24 kasus.
Sedangkan petugas yang jatuh sakit dari 10 - 20 Februari 2024 ada 13.675 orang
Laporan kasus sakit terbanyak datang dari Jawa Barat, yaitu ada 4.164 laporan disusul Jawa Timur 1.495 kasus.
Mayoritas petugas pemilu yang datang ke fasilitas kesehatan mengeluhkan permasalah pada kerongkongan, lambung dan usus 12 jari sebesar 3.792.
Disusul infeksi saluran pernapasan bagian atas akut ada 2.093 kasus.
Sisanya adalah hipertensi, gangguan jaringan lunak, penyakit infeksi usus, hingga influenza dan peradangan paru-paru.(*)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi
Ahli Waris Anggota KPPS Asal Bandung Barat yang Meninggal Dunia Akan Dapat Santunan Rp 36 Juta |
![]() |
---|
Anggota KPPS Bandung Barat yang Meninggal ternyata Kena Serangan Jantung, 78 Petugas Lain Tumbang |
![]() |
---|
UPDATE Jumlah Anggota KPPS yang Meninggal, Hingga Minggu Sudah Ada 71 Orang Tewas, Linmas 24 Orang |
![]() |
---|
Anggota KPPS Gadobangkong Bandung Barat Meninggal, Ketua KPU Akui Sistem Kerjanya Berat |
![]() |
---|
Pj Bupati Sumedang Sampaikan Duka Cita untuk Anggota KPPS Desa Padasuka yang Meninggal Dunia |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.