Kejuaraan Beregu Asia 2024

Kejuaraan Beregu Asia 2024: Adik Chico Aura Pastikan Kemenangan Telak Indonesia atas Malaysia

Ester Nurumi Tri Wardoyo berhasil mengunci kemenangan tim putri Indonesia atas Malaysia pada perempat final Kejuaraan Beregu Asia 2024.

Editor: Hermawan Aksan
djarum badminton
Pebulu tangkis tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo berhasil mengunci kemenangan tim putri Indonesia atas Malaysia pada perempat final Kejuaraan Beregu Asia 2024. 

Selisih poin yang cukup besar ini bertahan hingga 15-11.

Sayangnya, kecolongan satu angka memancing kesalahan-kesalahan berikutnya dari Ester.

Wong menyamakan skor di 15-15. Bola lob dari Ester yang sedikit lebar memberi jalan bagi wakil Malaysia untuk membalikkan keadaan.

Kesempatan kedua didapat Ester saat Wong melakukan dropshot yang terlalu pelan sehingga skor kembali sama kuat 16-16.

Kesalahan tersebut tampaknya mengganggu permainan Wong.

Akurasi pukulannya menurun dan ini tak disia-siakan Ester untuk menekan.

Diiringi beberapa eror lawan, empat poin beruntun diraih Ester untuk mendapat match point di 20-16.

Sebuah smes lurus yang masuk ke sudut kanan lapangan memastikan kemenangan pertama Ester atas Wong Ling Ching sekaligus memastikan kemenangan Indonesia. (*)

Hasil Indonesia vs Malaysia:

  1. Putri Kusuma Wardani vs Karupathevan Letshanaa 21-12, 18-21, 21-13 
  2. Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan 21-14, 18-21, 21-15
  3. Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Wong Ling Ching 14-21, 21-15, 21-16
Sumber: BolaSport.com
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved