20 Rumah di Cirebon Terancam Erosi Sungai hingga Dihantui Ancaman Roboh
Rumah-rumah tersebut tersebar di beberapa Rukun Warga (RW) yang berada di sepanjang bibir sungai.
Penulis: Eki Yulianto | Editor: Seli Andina Miranti
Rumah Sayuti hanya berjarak beberapa meter dari bibir sungai yang melintasi perkampungannya.
Menurut Muhammad Said (42), anak dari Sayuti, kejadian ambruknya rumah terjadi pada Rabu (31/1/2024) sore ketika hujan lebat melanda kampung.
Hujan lebat menyebabkan air sungai melebihi batas dan menyebabkan erosi.
"Saat kejadian, saya berada di Pamengkang, tidak di rumah. Orang tua juga tinggal di Pamengkang, sedang merawat orang tua yang sakit," ujar Said, Sabtu (3/2/2024).
Sebelumnya, rumah yang berada di Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon itu sudah menunjukkan tanda-tanda retak, tetapi kejadian ini tetap tak terduga.
Setelah hujan, rumah mengalami ambruk total, terutama di kamar, kamar mandi dan ruang keluarga.
"Saya tidak menyangka kejadian ini akan menimpa rumah orang tua saya."
"Rumah ini biasanya ditempati oleh adik saya dan orang tua," ucapnya.
Said berharap mendapatkan bantuan, minimal untuk merenovasi bagian yang rusak.
Meskipun tidak perlu membangun ulang sepenuhnya, ia berharap rumah dapat dibuat layak pakai.
"Iya, kalau bisa dibantu, minimal direnovasi bagian yang rusaknya."
"Kalau pun tidak dibangun seluruhnya, tapi bisa layak pakai, itu sudah Alhamdulillah," harap dia.
Terakhir kali Said tidur di rumah tersebut adalah seminggu yang lalu ketika ia merawat orang tuanya.
Mengenal Mesin Canggih BPBD Cirebon, Bisa Ubah Air Kotor hingga Air Laut Jadi Layak Konsumsi |
![]() |
---|
Pria yang Pura-pura Tertabrak Mobil di Cirebon Ngeles di Depan Polisi: Salah Sasaran, Mobilnya Mirip |
![]() |
---|
Pohon Kelengkeng Berusia 400 Tahun di Goa Sunyaragi Cirebon Tumbang, Situs Candi Bentar Terserempet |
![]() |
---|
Mirip Sinetron, Viral Pria Pura-pura Ditabrak Mobil di Cirebon padahal Berhenti di Lampu Merah |
![]() |
---|
Pemuda di Cirebon Diduga Edarkan Obat-obatan Terlarang, Polisi Dalami Dugaan Jaringan Lebih Besar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.