3 PTN Ini Buka Jalur Masuk Khusus Content Creator, dari Selebgram sampai Tiktokers, Ini Syaratnya
3 PTN tersebut membuka kesempatan bagi para YouTuber, selebgram, hingga TikTokers untuk mendaftar dan berkuliah di sana.
TRIBUNJABAR.ID - Ada sejumlah jalur yang bisa dipilih calon mahasiswa untuk diterima di perguruan tinggi negeri (PTN) impian.
Mulai dari jalur SBMPTN hingga jalur mandiri.
Namun di tiga PTN ini, ada jalur masuk khusus yang tak biasa, yaitu jalur masuk khusus untuk para content creator.
3 PTN tersebut membuka kesempatan bagi para YouTuber, selebgram, hingga TikTokers untuk mendaftar dan berkuliah di sana.
Namun, mereka yang mendaftar tetap harus memenuhi syarat yang diajukan tiga PTN tersebut.
Baca juga: Jalur Mandiri di PTN Diminta Dihilangkan, PTS Dinilai Akan Sulit Bersaing
Para Youtuber, selebgram, dan TikTokers yang ingin berkuliah di PTN pun harus memerhatikan beberapa syarat yang diajukan.
Terlebih kuota yang disediakan untuk jalur khusus content creator ini sangat sedikit.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut adalah tiga kampus negeri yang membuka jalur masuk khusus Youtuber hingga TikTokers, bisa jadi acuan SNBP 2024:
1. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta
Kampus negeri pertama yang membuka lowongan khusus content creator untuk calon mahasiswa baru adalah UPN Veteran Jakarta.
Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi para peminat jalur content creator ini, di antaranya adalah:
- Memiliki subscriber atau followers minimal 10.000
- 1 video yang diunggah wajib memiliki viewers minimal 100.000.
- Punya konten yang mendidik, positif, dan kreatif.
- Wajib mengunggah bukti screenshot profil Youtube dan menyertakan alamat tautan kanal Youtube yang akan divalidasi tim seleksi.
- Wajib mengikuti uji keterampilan yakni pembuatan video berdurasi 3-5 menit dengan tema yang ditetapkan oleh panitia seleksi mandiri UPN Veteran Jakarta
2. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)
PTN kedua yang membuka jalur content creator adalah ITS Surabaya.
Di ITS sendiri, prodi yang membuka jalur khusus ini adalah Departemen Desain Produk ITS Fakultas Desain Kreatif dan Bisnis Digital.
Departemen tersebut memberikan kesempatan pada calon mahasiswa yang memiliki Prestasi Luar Biasa untuk mendapatkan Golden Ticket dalam SNBP 2023.
Adapun jenis Prestasi Luar Biasa yang dimaksud adalah:
- Prestasi Nasional/Internasional dibidang desain dan diselenggarakan oleh institusi terkemuka
- Content Creator / Influencer (dibuktikan dengan link konten pada social media)
- Entrepreneur terutama dibidang desain atau bisnis kreatif (dibuktikan dengan profil usaha dilengkapi omset dan link business account)
Berikut adalah persyaratan umum calon mahasiswa ITS jalur content creator:
- Memiliki NISN
- Menyertakan copy rapor semester 1-5
- Mencantumkan bukti prestasi akademik maupun non-akademik
- Mencantumkan bukti prestasi Luar Biasa
- Membuat uraian yang ditulis tangan berisi deskripsi diri dan alasan masuk despro
- Surat pernyataan keaslian prestasi dan dokumen lain mengetahui kepala sekolah
- Tidak buta warna, dan akan dilakukan cek kesehatan (tes buta warna) pada saat proses daftar ulang
- Memilih Departemen Desain Produk, Fakultas Desain Kreatif dan Bisnis Digital, Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya sebagai PTN pilihan 1 jalur pendaftaran SNBP 2023 atau pilihan 1 jalur SKMP (bagi pemenang yang tidak masuk kuota SMA/MA/SMK sederajat untuk mendaftar di SNBP).
3. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
Sama seperti di Jakarta, UPN Veteran Jatim juga membuka jalur khusus content creator.
Bagi para Youtuber, TikTokers, hingga selebgram bisa mengikuti jalur mandiri di UPN Veteran Jakarta.
Terkait persyaratannya, tak lepas dari nilai rapor semasa SMA atau sederajat.
Berikut adalah persyaratan umum:
- Nilai rata-rata rapor kelas 10,11, dan 12
- Nilai Ujian CBT
- Nilai Mata Pelajaran Pendukung
Syarat Khusus untuk Youtuber, TikTokers, dan Selebgram:
- MoU
- Perjanjian pelaksanaan kegiatan
- Bukti dokumentasi implementasi kerja sama yang relevan
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Youtuber dan TikTokers Merapat! 3 PTN Ini Punya Jalur Masuk Khusus Content Creator, Simak Syaratnya,
calon mahasiswa
perguruan tinggi negeri (PTN)
PTN
content creator
selebgram
TikTokers
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta
Institut Teknologi Sepuluh Nopember
| Nasib Julia Prastini Imbas Isu Perselingkuhan Terancam Kena Cancel Culture, Istri Daehoon Minta Maaf |
|
|---|
| Daftar 10 Kampus Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2026, Ada 4 di Jabar, Jadikan Referensi SNPMB |
|
|---|
| Sosok Na Daehoon Pria Korea Selatan Diduga Diselingkuhi Istrinya, Kisah Cintanya Kembali Disorot |
|
|---|
| Daftar 20 PTN Penerima KIP Kuliah Terbanyak, Termasuk di Jabar, Rekomendasi Daftar SNBP 2026 |
|
|---|
| Karier Moncer Fuji Pamer Sertifikat Tanah di Usia Muda, Susul Lesti Siap Bangun Villa di Bali? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Ilustrasi-video-viral.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.