Sosok Lisa Rumbewas, Atlet Angkat Besi Legendaris Papua Meninggal Dunia, Inspirasi Insan Olahraga
Kabar duka datang dari atlet angkat besi legendaris, Lisa Rumbewas meninggal dunia.
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Salma Dinda Regina
TRIBUNJABAR.ID - Kabar duka datang dari atlet angkat besi legendaris, Lisa Rumbewas meninggal dunia.
Lisa Rumbewas meninggal dunia pada Minggu (14/1/2024) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jayapura.
Kabar ini tentunya menorehkan duka di hati masyarakat, khususnya Papua.
Baca juga: Mahasiswa Aceh di Mesir Meninggal Tertimpa Batu, Sudah Umrah 100 Kali, Dikenal Rajin Menuntut Ilmu
Sebab, Lisa dikenal dengan sosok yang banyak mengukir prestasi.
"Saya sebagai Kepala Adat Masyarakat Biak Barat dan Swandiwe (Papua) menyatakan meninggalnya Lisa Rumbewas adalah duka bagi Suku Biak di Tanah Papua dan Indonesia," kata Ketua Bidang Sport Science dan Ilmu Pengetahuan Teknologi KONI Papua Daniel Womsiwor, seperti dikutip Kompas.com dari Antara.
Belum ada yang menyamai
Womsiwor mengatakan, Papua dan Indonesia kehilangan legenda besar olahraga angkat besi.
Ia menyebut Lisa Rumbewas adalah satu-satunya atlet yang bisa menyumbang tiga medali secara berturut-turut.
Hingga kini, atlet Papua belum ada yang bisa menyamai prestasi Lisa Rumbewas.
"Dia satu-satunya atlet asal Papua yang bisa menyumbang tiga medali Olimpiade berturut-turut. Sampai hari ini belum ada atlet Papua yang bisa menyamai prestasinya di Olimpiade," kata dia.
Dalam adat, Lisa dikategorikan sebagai perempuan yang gagah dan berani atau 'Insorak'.
"Selain memiliki jiwa Insorak, Lisa Rumbewas juga anak yang berbakti kepada bapak dan ibunya," kata dia.
Prestasi Lisa Rumbewas
Lisa Rumbewas lahir pada 10 September 1980 di Jayapura.
Lisa Rumbewas berhasil meraih medali perak pada kelas terbang putri (53 kilogram) di Olimpiade 2000 Sydney, medali perak SEA Games XXI/2001 pada kelas bulu putri (53 kilogram).
| Sosok Onadio Leonardo Ditangkap Polisi Terkait Kasus Narkoba, Terungkap Barang Bukti yang Ditemukan |
|
|---|
| Kabar Duka: Ayah Selebgram Jerome Polin Meninggal Dunia, Sebelumnya Sempat Kritis |
|
|---|
| Jerome Polin Berduka, Sang Ayah Marojahan Sintong Sijabat Meninggal Dunia Hari Ini |
|
|---|
| Kemenkum Jabar Hadiri Diskusi Kebijakan Kanwil Papua, Masalah Pemeriksaan Pengawas Terhadap Notaris |
|
|---|
| Sosok Adly Fairuz Aktor yang Digugat Cerai Angbeen Rishi, Perjalanan Cintanya Kini Jadi Sorotan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/sosok-Lisa-Rumbewas.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.