Kecelakaan Laut di Pangandaran

Jasad Kepala SMPN di Ciamis yang Meninggal dalam Kecelakaan Laut di Pangandaran sudah Dibawa Pulang

Hilangnya Sukandi, warga Desa Cikupa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, dibenarkan oleh Kepala Desa Cikupa, Endi Supendi.

Editor: Hermawan Aksan
Istimewa
Jasad Sukandi yang tenggelam di Pangandaran dievakuasi untuk dibawa ke rumah duka di Desa Cikupa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Minggu (24/12/2024). 

Laporan Wartawan TribunPriangan.com, Ai Sani Nuraini

TRIBUNJABAR.ID, CIAMIS - Sukandi (57), Kepala SMPN 1 Banjarsari Ciamis, sempat dinyatakan hilang bersama dua rekan lainnya di Palatar Agung, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Sabtu (23/12/2023) menjelang tengah malam.

Mereka tenggelam akibat perahu yang ditumpangi saat sedang menangkap ikan tersapu ombak hingga terbalik.

Kedua teman Sukandi, Hendra (50) dan Otong (60), berhasil selamat.

Hilangnya Sukandi, warga Desa Cikupa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, dibenarkan oleh Kepala Desa Cikupa, Endi Supendi.

Baca juga: BREAKING NEWS: Perahu Terbalik di Pangandaran, 2 Orang Selamat, Kepala SMPN di Ciamis Meninggal

"Benar, Pak Sukandi itu warga kami, barusan juga saya sudah telepon, kebetulan yang mengangkat telepon itu istrinya. Itu yang tenggelam warga kami bernama Sukandi, dia Kepala SMPN 1 Banjarsari,” katanya melalui sambungan telepon, Minggu (24/12/2023).

Setelah dilakukan pencarian oleh tim SAR, jasad Sukandi ditemukan pada Minggu, 24 Desember 2023, sekitar pukul 06.00 WIB.

Korpos SAR Pangandaran, Edwin, mengatakan, kecelakaan laut itu terjadi ketika ketiga orang tengah menangkap ikan layang.

Ketiganya mengalami kecelakaan laut akibat perahu yang mereka tumpangi terbalik dihantam ombak laut di Palatar Agung.

"Kalau istilah kita, itu kagebluk. Dua orang selamat dan atas nama Sukandi sebelumnya sempat dalam pencarian. Tapi alhamdulillah Minggu 24 Desember 2023 pada pukul 6.00 WIB pagi ini sudah ditemukan," ujar Edwin melalui WhatsApp, Minggu (24/12/2023).

Jasad Sukandi telah tiba di rumah duka di Desa Cikupa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis. (*)

#TribunBreakingNews

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved