Pengabdian pada Masyarakat UBK : Pelatihan Kader Siaga Kegawatdaruratan Kesehatan Jiwa
TRIBUNJABAR.ID - Puskesmas Ciwaruga merupakan salah satu puskesmas yang berada di wilayah Bandung Barat dengan cakupan wilayah meliputi 3 desa yaitu d
Pengabdian pada Masyarakat Dosen Universitas Bhakti Kencana di Puskesmas Ciwaruga
TRIBUNJABAR.ID - Puskesmas Ciwaruga merupakan salah satu puskesmas yang berada di wilayah Bandung Barat dengan cakupan wilayah meliputi 3 desa yaitu desa ciwaruga, desa cigugurgirang dan desa sariwangi.
Permasalahan Kesehatan yang tinggi selain penyakit tidak menular, permasalahan terkait Kesehatan jiwa banyak terdapat di puskesmas ciwaruga. Kurang nya pengetahuan Masyarakat tentang Kesehatan jiwa menjadi salah satu masalah yang perlu ditangani agar stigma ttg orang dengan gangguan jiwa dapat menurun sehingga ODGJ dapat mendapatkan pelayanan Kesehatan dan bantuan dari Masyarakat apabila mengalami masalah kegawatdaruratan.
Orang dengan gangguan jiwa berat yang terdata di Puskesmas Ciwaruga berjumlah 40 penderita terbagi di desa 23 orang di desa ciwaruga, 11 di desa Sariwangi dan 6 orang di desa Cigugur.
Hal inilah yang melatarbelakangi Dosen Univeritas Bhakti Kencana untuk melakukan Promosi Kesehatan melalui kegiatan Pengabdian pada Masyarakat dengan sasaran utama adalah para kader Kesehatan dari tiga desa cakupan puskemas ciwaruga.
Universitas bhakti kencana melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) selalu memfasilitasi untuk pelaksanaan Tri Dharma Perguruan tinggi yang menjadi salah satu tugas dosen yaitu dengan melaksanakan kegiatan pengabdian pada Masyarakat.
LPPM telah membagi menjadi beberapa kelompok dan kegiatan ini dilakukan oleh Kelompok 22 yang di ketuai oleh Cucu Rokayah, M.Kep., Ns.Sp.Kep.J dengan anggota yang berasal dari fakultas keperawatan yaitu 1) R. Siti Jundiah, S.Kp., M.Kep. 2) Eki pratidina, S.Kp., MM 3) Susan Irawan, MAN. 4) Haerul Imam, MNS.
Kelompok 22 bekerjasama dengan Puskesmas Ciwaruga sebagai mitra untuk memberikan pelatihan kepada para kader Kesehatan tentang kegawatdaruratan Kesehatan jiwa yang dilaksanakan pada tanggal 23 November 2023.
Tujuan dari Pengabdian pada Masyarakat ini yaitu meningkatkan pengetahuan para kader Kesehatan tentang kegawatdaruratan Kesehatan jiwa yang selanjutnya dari kader bisa di sebarluaskan kepada Masyarakat yang menjadi wilayahnya Pelaksanan Pengabdian pada Masyarakat sekaligus jambore kader ini di buka oleh Camat Parongpong Bapak H. Herman Permadi, A.P Dihadiri oleh Kepala Puskesmas Ciwaruga, ibu drg Nurrohmatul Hidayah, Ketua PKK Parongpong, Ibu Wini Lidiarni, S.Sos staff puskesmas Ciwaruga, seluruh anggota kelompok 22 dan 50 orang kader Kesehatan dari 3 desa wilayah cakupan puskesmas ciwaruga.
Metode yang digunakan dalam kegiatan Pengabdian pada Masyarakat ini dengan 3 metode yaitu sosialisasi, edukasi dan simulasi. Sosialisasi dengan menyampaikan informasi terkait ttg Kesehatan jiwa. Edukasi dengan pemberian materi tentang orang dengan ganguan jiwa dan penanganan yang dapat dilakukan oleh kader Kesehatan.
Materi kedua yang disampaikan oleh pihak puskemas ciwaruga, Dr. Julianty Pradini Tentang kagawatdaruratan Kesehatan jiwa. Kegiatan simulasi dengan memberikan Video penanganan orang dengan gangguan jiwa yang dapat dilakukan oleh para kader.
Focus utama dalam penanganan orang dengan gangguan jiwa yang mengalami kegawatdaruratan adalah aman diri, aman lingkungan dan aman buat orang dengan gangguan jiwa itu sendiri, serta di praktekan apabila menemui ODGJ yang gaduh gelisah penangan oleh kader.
Para kader sangat antusia dengan kegiatan ini terlihat pada saat diskusi banyak kader yang bertanya dan sharing pengalaman terkait dengan orang yang mengalami gangguan jiwa. Tim dari kelompok 22 memberikan pre test dan post test untuk melihat sejauh mana pemahaman para kader terhadap informasi yang diberikan.
Kegiatan Pengabdian pada Masyarakat kelompok 22 yang dilaksanakan Dosen Universitas Bhakti Kencana ini juga melibatkan mahasiswa dalam rangka memberikan pengalaman serta Latihan promosi Kesehatan yang dilakukan secara langsung pada Masyarakat.
Terima kasih kepada LPPM UBK yang telah memberikan dana hibah pengabdian kepada Masyarakat untuk tahun pelaksanaan 2023.
| Kolaborasi UBK & PILAR SAP Gelar Pelatihan Dari Dapur ke Produk Yuk Bikin Jamu Modern Khas PILAR SAP |
|
|---|
| Hari Kesehatan Jiwa 2025 di Bandung: Pentingnya Screening Mental Bagi Siswa |
|
|---|
| Sistem Monitoring Awal Risiko Kegawatan Maternal Oleh Kader Dikenal sebagai SMART-K |
|
|---|
| Fakultas Farmasi UBK Gelar Edukasi Kesehatan dan Pemanfaatan Teh Rambut Jagung di Mandalawangi |
|
|---|
| Inovasi Pengembangan Permen Jahe Dan Kurma Ajwa Dalam Pengurangan Hyperemesis Gravidarum |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/1-Pengabdian-pada-Masyarakat-Universitas-Bhakti-Kencana-Pelatihan-Kader-Siaga.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.