Persib Bandung
"Kami Tidur dengan Bagus" Kata Kapten Persib Bandung Ini Jelang Laga Melawan PSM Makassar
Persib Bandung akan menjamu PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Senin (4/12/2023) malam.
TRIBUNJABAR.ID - Persib Bandung bakal melanjutkan perjuangannya di kompetisi Liga 1 2023/2024.
Pada pekan ke-21 Liga 1 2023/2024, Persib Bandung akan menjamu PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Senin (4/12/2023) malam.
Menjelang laga ke-21 tersebut, Persib Bandung dinilai punya keuntungan lebih karena banyak waktu untuk persiapan tim.
Pasalnya, laga terakhir Persib saat bertandang ke markas Dewa United, Stadion Indomilk Arena, Tangerang, sudah berlangsung Minggu (26/11/2023).
Di laga itu, Persib menang telak 5-1 dan berhasil menambah koleksi poinnya menjadi 38.
Selain menambah tiga poin, Marc Klok dan kawan-kawan juga berhasil kembali menempati posisi runner-up klasemen yang sebelumnya direbut oleh Bali United.
Setidaknya sudah ada sepekan waktu untuk pasukan Bojan Hodak mempersiapkan diri untuk laga kandang kali ini.
Sebaliknya, sang calon lawan, PSM, baru tampil di Piala AFC kontra Hai Phong FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, pada Kamis (30/11/2023).
Panjangnya perjalanan yang dilalui Juku Eja membuat Persib lebih diunggulkan dalam hal kebugaran fisik dan mental.
Baca juga: Pelatih Persib Bandung Sampaikan Hatur Nuhun buat Pemain atas Penghargaan Coach of The Month
Belum lagi hasil melawan Hai Phong FC kemarin tak begitu memuaskan.
Dengan skor akhir imbang 1-1, Yakob Sayuri Cs hanya meraih satu poin kandang.
Dengan tambahan poin tersebut, kini Juku Eja masih berada di posisi ke-3 klasemen sementara Grup H Piala AFC 2023/2024.
Namun, meski diunggulkan lebih siap jalani pertandingan, kapten Persib Bandung, Marc Klok, menilai PSM adalah lawan yang tangguh.
Meskipun punya keuntungan waktu lebih lama pada masa persiapan, kata Marc Klok, PSM tetap lawan yang tangguh.
"Mungkin saja menjadi keuntungan bagi kami karena mereka baru saja bermain," kata Marc Klok dilansir dari laman resmi Persib Bandung.
| JADWAL Lengkap Pekan Ke-12 Super League, Persib Bandung dan Malut United Absen |
|
|---|
| Bobotoh Cari Keberadaan Bek Andalan Persib Bandung yang Tak Terlihat di Rombongan Away ke Malaysia |
|
|---|
| Penyerang Persib Bandung Ingin Tim Pertahankan Performa Apik Saat Lawan Selangor FC |
|
|---|
| Persib Bandung Bisa Turun Dua Tangga di Klasemen Imbas Tak Main pada Pekan Ke-12 |
|
|---|
| Bojan Hodak Puji Federico Barba, Pemain Berpengalaman yang Jadi Napas Baru di Lini Pertahanan Persib |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Persib-Bandung-Marc-Klok-Arema-FC-di-pekan-ke-19-Liga-1-2023-2024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.