Persib Bandung

Penyerang Persib Bandung Ingin Tim Pertahankan Performa Apik Saat Lawan Selangor FC

Penyerang Persib Bandung, Uilliam Barros, mengungkap kemenangan atas Bali United menjadi modal sangat apik untuk melawan Selangor FC.

Editor: Giri
Tribun Jabar/Gani Kurniawan
LAKUKAN SELEBRASI - Pemain Persib, Uilliam Barros, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persis Solo dalam lanjutan Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (27/10/2025). Persib akan berhadapan dengan Selangor FC, Kamis (6/11/2025). 
Ringkasan Berita:
  • Persib akan berhadapan dengan Selangor FC, Kamis (6/11/2025) malam.
  • Uilliam Barros percaya diri menjelang laga ini setelah Persib mengalahkan Bali United 1-0.
  • Barros ingin tim agar konsisten dengan performa yang tertampil belakangan ini, meraih lima kemenangan beruntun.

 

TRIBUNJABAR.ID - Penyerang Persib Bandung, Uilliam Barros, mengungkap kemenangan atas Bali United pada pekan ke-11 Super League 2025-2026 menjadi modal sangat apik untuk melawan Selangor FC. Kemenangan 1-0 itu meningkakan kepercayaan dirinya.

Persib akan menjalani matchday keempat Grup G AFC Champions League Two (ACL 2) 2025-2026 di kandang Selangor FC, Stadion MBPJ Petaling Jaya, Malaysia, Kamis (6/11/2025) malam.

Selangor FC merupakan lawan yang dikalahkan Maung Bandung pada matchday ketiga di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, 23 Oktober 2025. 

Menjelang tandang kali ini, Persib melewati lima laga beruntun dengan kemenangan. Lebih dahsyatnya lagi, gawang yang selalu dikawan Teja Paku Alam tak pernah kebobolan.

Persib mencetak 10 gol dalam lima laga itu.

Baca juga: Mantan Bek Persib Bandung Ungkap Alasan Timnas U17 Indonesia Kalah dari Zambia

Melawan Selangor FC, Barros bertekad mengantarkan Persib meraih hasil maksimal untuk membuka peluang lolos ke fase knock-out.

"Kita harus tetap harus konsisten mempertahankan performa yang sudah bagus ini. Kami harus menunjukkan mental sebagai tim kuat agar bisa meraih hasil yang baik dari sana," kata Barros dilansir laman resmi Persib.

Dia menegaskan tidak merasa risau sedikitpun dengan jadwal padat. Dia sangat percaya terhadap program pelatih dan kekompakan rekan satu tim. 

"Kami meraih hasil-hasil bagus saat ini, termasuk pertandingan terakhir kemarin (melawan Bali United). Saya berharap bisa mempertahankan semuanya dan memberikan permainan terbaik di pertandingan nanti," ucap dia.

Baca juga: Persib Bandung Bisa Turun Dua Tangga di Klasemen Imbas Tak Main pada Pekan Ke-12

Pada pertandingan sebelumnya, Persib mengalahkan Selangor FC dengan skor 2-0 lewat gol Adam Alis dan Andrew Jung.

Kemenangan itu mengantarkan Persib menjadi penguasa klasemen sementara Grup G. Persib kini berpoin tujuh hasil dua kemenangan dan sekali imbang.

Sedangkan Selangor FC di posisi dasar klasemen karena selalu kalah dalam tiga laga sebelumnya.

Bangkok United di posisi kedua dengan poin enam, disusul Lion City Sailors di posisi ketiga dengan poin empat. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved