Tech

Fitur Baru WhatsApp Kini Bisa Berbagi Layar Mirip Zoom, Begini Cara Menggunakan Fitur Share Screen

Kini aplikasi WhatsApp kembali merilis fitu baru yang memungkinkan penggunanya berbagi layar, mirip seperti zoom meeting, berikut cara menggunakannya

|
Editor: Hilda Rubiah
Tribunnews
Fitur Baru WhatsApp Kini Bisa Berbagi Layar Mirip Zoom, Begini Cara Menggunakan Fitur Share Screen 

Dengan demikian, pengguna lain bakal bisa melihat pula layar atau konten yang tengah dibuka pengguna.

Baca juga: Cara Beli Centang Biru Instagram atau Facebook Cuma 100 Ribuan, Berikut Syarat dan Keuntungannya

Fitur baru di WA ini memiliki fungsi mirip dengan fitur share screen di aplikasi telekonferensi seperti Zoom atau Google Meet, yang mana pengguna dapat membagikan konten yang dibuka dari perangkatnya ke pengguna lain.

Fitur share screen di aplikasi telekonferensi itu biasa dimanfaatkan untuk kegiatan presentasi.

Hadirnya fitur share screen di WA berarti memungkinkan pula untuk dipakai presentasi secara online oleh pengguna.

Meski punya fungsi yang mirip, terdapat perbedaan pengoperasian fitur share screen di WA dengan di aplikasi telekonferensi macam Zoom atau Google Meet.

Fitur share screen di WA belum bisa dipakai untuk membagikan layar hanya pada jendela yang dibuka.

Saat video call di WA, semua layar yang tengah terbuka langsung dibagikan.

Pengoperasian ini berbeda dengan share screen di aplikasi telekonferensi yang memungkinkan pengguna memilih ingin membagikan semua layar atau hanya jendela yang dibuka.

Itulah penjelasan mengenai fungsi share screen di WA.

Lalu, bagaimana cara share screen di WA? cara share screen di WA itu cukup mudah.

Bila tertarik mencobanya, berikut adalah penjelasan mengenai cara menggunakan share screen di WA.

Cara menggunakan share screen di WA

- Buat panggilan video seperti biasa, dengan mengetuk ikon video call pada kontak atau grup.

- Setelah video call tersambung, ketuk tombol “Share Screen” yang berada tepat di sebelah kanan tombol putar-balik kamera.

- Kemudian, pilih opsi “Start Broadcast”.

Sumber: Kompas
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved