Sang Ketua Umum Pastikan Komunitas Motor Gede HDCI Tidak Terlibat Politik Praktis

Menjadi ketua umum Harley Davidson Indonesia (HDCI) Ahmad Sahroni memastikan HDCI tidak masuk ke dalam politik praktis secara langsung.

Penulis: Padna | Editor: Hermawan Aksan
Tribun Jabar
Ketua Umum HDCI Ahmad Sahroni saat berada di acara HUT HDCI Bandung ke-50 di Pamugaran Pangandaran, Jumat (26/3/2023) malam. 

Laporan Kontributor Tribunjabar.id Pangandaran, Padna

TRIBUNJABAR.ID, PANGANDARAN - Menjadi ketua umum Harley Davidson Indonesia (HDCI) Ahmad Sahroni memastikan HDCI tidak masuk ke dalam politik praktis secara langsung.

Ahmad Sahroni adalah anggota DPR RI dua periode sejak tahun 2014 dari daerah pemilihan DKI Jakarta III.

Kini, ia menjabat Wakil Ketua Komisi III DPR RI periode 2019-2024 dari fraksi Partai Nasional Demokrat (Nasdem).

Selain menjabat sebagai anggota DPR RI, Ahmad Sahroni juga dipercaya menjadi Ketua Umum (Ketum) HDCI.

Baca juga: HUT HDCI di Pangandaran Dihadiri 5.000 Pemotor, Ahmad Sahroni: Hotel Penuh, Rumah-rumah Pun Disewa

"Sikap politik di HUT Harley Davidson ini, kami independen, tidak berpihak kepada siapa pun," ujar Ahmad kepada sejumlah wartawan di lokasi acara HUT HDCI di Pamugaran Pantai Barat Pangandaran, Jumat (26/5/2023) malam.

Ahmad menegaskan, HDCI tidak terjun ke dalam politik praktis secara langsung dan mengedepankan keputusan terkait dengan hal pilihan ke depan di Pemilu 2024.

"Kami tidak akan ikut ke sana. Sekalipun saya sebagai politisi, tidak menggunakan komunitas Harley Davidson untuk kendaraan saya," katanya.

Pasalnya, kata Ahmad, ia harus menjaga reputasi HDCI.

"Pribadi saya secara politisi adalah pribadi saya, HDCI yang saya sebagai ketua umum saya jaga reputasinya dan tidak terlibat dalam politik praktis," ucap Ahmad. (*)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved