Pemilu 2024

Daftar 6 Pelawak yang Jadi Bacaleg Pemilu 2024, Narji Cagur dari PKS hingga Denny Cagur dari PDI-P

Sejumlah nama pelawak menghiasi pendaftaran bakal calon legislatif untuk pemilihan umum (Pemilu) 2024.

Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Rheina Sukmawati
Instagram @narji77 @dennycagur
Sejumlah nama pelawak menghiasi pendaftaran bakal calon legislatif (bacaleg) untuk pemilihan umum (Pemilu) 2024. 

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan selain Denny Cagur ada pula penyanyi Once Mekel Marcell Siahaan yang akan menjadi bacaleg.

"Budayawan, seniman, dan artis 14 orang, dan caleg yang sebagian besar kader telah berproses melalui pendidikan politik dan kaderisasi kepemimpinan secara berjenjang," kata Hasto di Kantor KPU RI, Jakarta, Kamis (11/5/2023) dikutip dari Antara.

3. Komeng

Pelawak kondang yang dikenal dari acara Wara Wiri, Komeng turut mendaftarkan diri sebagai bacaleg DPD RI dapil Jawa Barat.

Menurut Komeng, ia lelah bersatir sebagai komedian sehingga mencalonkan diri menjadi DPD.

"Jadi seniman itu selalu bersatir, tapi mungkin tidak mempan dengan satire. Apakah dengan menjadi DPD ini bisa untuk menunjukkan kesatiran tersebut, saya juga belum tahu, kan saya belum nyoba," ujar Komeng dikutip dari KompasTV.

Komedian Komeng terjun ke kontestasi Pemilu 2024
Komedian Komeng terjun ke kontestasi Pemilu 2024 sebagai bacaleg DPD Jawa Barat. (KompasTV)

Baca juga: Bawaslu Purwakarta Waspadai Bacaleg yang Daftar Pakai Ijazah Palsu

"Waktu itu saya mau nyoba masih kecil kan, enggak boleh, kecil kok coba-coba, nah sekarang saya sudah besar," kata Komeng disambut dengan tawa audiens.

Selain itu, Komeng mengungkapkan dirinya terjun ke dunia politik untuk menyuarakan keresahan rekan satu seprofesinya.

4. Bedu

Pelawak berikutnya yang meramaikan kontestasi Pemilu 2024 yaitu Harabdu Tohar alias Bedu juga turut terjun ke dunia politik.

Ia mendaftarkan diri sbagai bacaleg DPRD Banten dari Partai Amanat Nasional (PAN).

Harabdu Tohar atau Bedu maju mencalonkan diri menjadi bakal calon anggota legislatif
Komedian Harabdu Tohar atau Bedu maju mencalonkan diri menjadi bakal calon anggota legislatif (bacaleg) DPRD Provinsi Banten pada Pemilu 2024.

Bedu menuturkan bahwa alasannya terjun ke dunia politik yaitu untuk melakukan perubahan di Provinsi Banten.

"Motivasinya selain ingin berjuang untuk kesejahteraan masyarakat Provinsi Banten khsusunya Tangsel, saya juga ingin mencoba hal yang baru yang juga passion dalam hidup saya," ujarnya saat di KPU Provinsi Banten, Jumat (12/5/2023), dikutip dari Tribun Banten.

Tidak hanya itu, Bedu juga mengaku bahwa niatnya itu secara kebetulan didukung oleh PAN yang memintanya untuk menjadi kader.

Meskipun dirinya belum memiliki persiapan, namun Bedu mengaku siap maju menjadi bacaleg DPRD Banten.

Sumber: Kompas
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved