Mempercepat dan Mempermudah Layanan Kesehatan, Dinkes Majalengka Luncurkan E-Puskesmas Raharja
Pemerintah Majalengka melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) luncurkan E-Puskesmas Raharja, bertempat di Hotel Garden, Selasa (27/10/2020).
Penulis: Eki Yulianto | Editor: Dedy Herdiana
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto
TRIBUNJABAR.ID, MAJALENGKA - Dalam upaya memberikan kemudahan serta mempercepat pelayanan kesehatan kepada masyarakat sebagai bentuk pelayanan prima di bidang kesehatan, Pemerintah Majalengka melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) luncurkan E-Puskesmas Raharja, bertempat di Hotel Garden, Selasa (27/10/2020).
Kepala Dinkes Majalengka, Alimudin mengatakan bahwa Dinas Kesehatan dengan inovasinya berhasil membuat sebuah terobosan baru di bidang pelayanan kesehatan, yakni dengan menghadirkan E-Puskesemas Raharja.
E-Puskesmas Raharja ini merupakan sebuah sistem informasi manajemen pelayanan kesehatan berbasis teknologi informasi untuk mewujudkan pelayanan prima disetiap unit kesehatan.
Program E-Puskesmas Raharja ini pun dalam rangka mendukung visi misi Bupati Periode 2018-2023.
"Dimana dalam salah satu programnya, yakni menghadirkan pelayanan kesehatan dasar yang berkualitas, tuntas dan juga gratis," ujar Alimudin, Selasa (27/10/2020).
Alimudin menjelaskan, program E-Puskesmas Raharja 5.0 ini memperbaharui sistem terdahulunya, yakni E-Puskesmas Raharja versi 3.0.
Dimana, versi terdahulu sebelum update tidak mendukung pada konten pelayanan dan hal lainnya.
Namun, setelah diperbarui ke E-Puskesmas Raharja versi 5.0 ini telah mendukung pada pelayanan.
"Salah satu kontennya bisa melakukan pendaftaran secara online melalui (majalengka.epuskesmas.id.)," ucapnya.
Adapun, masih disampaikan dia, progres program saat ini masih dalam tahapan pendampingan ke tiap Puskesmas.
Dan baru efektif dapat di akses masyarakat pada awal tahun depan di Bulan Januari 2020.
"Tentunya program ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat khsususnya pada pelayanan Puskesmas, dimana nantinya jika masyarakat hendak berobat ke Puskesmas bisa dengan mudah mendaftar melalui online dengan menggunakan HP berbasis android.
Dan tidak harus datang mengantri ke Puskesmas langsung hal ini juga dalam upaya meminimalisir kontak langsung petugas kesehatan dengan masyarakat dalam kondisi pandemi Covid-19," jelas dia.
Sementara itu, Bupati Majalengka yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asda 2), Gun Gun mengatakan, terobosan inovasi E-Puskesmas Raharja pendaftaran online, pada hakikatnya merupakan langkah awal implementasi tanggung jawab pemerintah daerah.