Penanganan Virus Corona

Ridwan Kamil Beri Alasan Keliling Jabar di Tengah Wabah, Covid-19 Tak Selesai Hanya Dengan Vidcon

Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil memilih tetap berkeliling Jawa Barat menemui warganya, meski wabah virus corona belum selesai.

Editor: Kisdiantoro
ISTIMEWA
Gubernur Jabar Ridwan Kamil pada Pembukaan Fesyar Regional Jawa 2020 

TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil memilih tetap berkeliling Jawa Barat menemui warganya, meski wabah virus corona belum selesai.

Ridwan Kamil menilai, pentingnya peran pemerintah dalam menanggulangi pandemi Covid-19.

Menurut Ridwan, terjun langsung untuk melihat dan mencari solusi masalah Covid-19 merupakan hal yang dibutuhkan saat ini.

Hal itu disampaikan pria yang akrab disapa Emil ini saat wawancara dengan Jubir Satgas Penanganan Covid-19 dr. Reisa Broto Asmoro melalui siaran kanal YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (9/10/2020).

VIDEO-Cerita Ibu yang Anaknya Lahir Tanggal Cantik 10102020, Tak Direncanakan dan Sudah Siapkan Nama

"Hari ini Covid enggak bisa dikendalikan modal handphone atau vidcon saja. Memang ada hal teknis dan biasanya dalam suasana yang sedih, stres, kehadiran pemimpin itu penting," kata Emil.

Mantan Walikota Bandung ini juga, pentingnya terjun langsung ke lapangan dalam menangani pandemi ini.

Yakni, bisa merasakan langsung keluhan serta harapan warga.

"Jadi saya merasakan sendiri kalau saya turun ke lapangan memonitor, warga itu banyak yang berterima kasih, banyak yang mendoakan, itulah kenapa kita harus imbanglah, kapan di ruangan, kapan di lapangan," ucapnya.

Formasi Lengkap Sule dan Anak-anak Bareng Nathalie Holscher, Wajah Adik Rizky Febian Ini Disorot

Pemerintah lewat Satgas Covid-19 saat ini terus menggencarkan kampanye penyuluhan 3M (Memakai masker, rajin mencuci tangan, dan selalu menjaga jarak).

Kampanye 3M ini terus menerus disosialisasikan supaya masyarakat tidak lupa bahwa penyebaran Covid-19 banyak datang dari pergerakan manusia. Makanya, pelaksanaan 3M harus dijalankan secara ketat.

Tribunjabar.id, grup Tribunnews.com, mengajak seluruh pembaca untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan. Ingat pesan ibu, 3M (memakai masker, rajin mencuci tangan, dan selalu menjaga jarak).

Bersama-kita lawan virus corona.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ridwan Kamil: Hari ini, Covid Tidak Bisa Dikendalikan Modal Handphone atau Video Conference Saja

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved