Bocah Tewas Dalam Toren
VIDEO-Bocah 5 Tahun di Bandung Ditemukan Meninggal di Dalam Toren, Begini Kata Keluarga dan Polisi
Anak berusia sekira 5 tahun ditemukan tak bernyawa di tempat penampungan air atau toren, di Desa Panenjoan Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung
Penulis: Mega Nugraha | Editor: Dicky Fadiar Djuhud
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Seorang anak berusia sekira 5 tahun ditemukan tak bernyawa di tempat penampungan air atau toren, di Desa Panenjoan Kecamatan Cicalengka Kabupaten Bandung, Jumat (17/7/2020).
"Tadi pagi kami menerima laporan ada penemuan mayat di dalam penampungan air kapasitas 500 liter. Saat dicek, ternyata memang benar, ditemukan meninggal," ujar Kapolsek Cicalengka, Kompol Aep Suhendi via ponselnya.
Pihaknya langsung berkoordinasi dengan Inafis Satreskrim Polresta Bandung ihwal evakuasi mayat tersebut dari dalam toren.
"Sudah olah tempat kejadian perkara untuk identifikasi oleh tim Inafis Polresta Bandung.
Kalau melihat tempat penampungan airnya memang besar," ujarnya.
• VIDEO-Sejumlah Barang Bukti Mulai dari Narkotika Hingga Senjata Tajam Dimusnahkan Kejari Sumedang
• VIDEO-Cerita Siswa di Sukabumi Ikuti MPLS Online, Cari Sinyal Sampai ke Sawah dan Tetap Ga Ngerti
Pihaknya belum bisa berkesimpulan terkait penyebab anak berusia lima tahun tersebut bisa berada di dalam bak penampungan atau toren.
"Nah itu kami belum bisa menyimpulkan dan belum bisa menduga-duga. Keterangan dari keluarga, anak itu hilang sejak malam harinya," kata Aep. (*)