Teka-teki Meninggalnya Kepala SD di Tasik, Ada Bercak Sperma, Disebut Sempat Bareng Wanita di Mobil

Pria berusia 57 tahun itu ditemukan tak bernyawa di dalam mobil Avanza berplat nomor D 1469 ACU itu yang diparkir di tepi jalan Tasikmalaya-Bandung.

Penulis: Yongky Yulius | Editor: taufik ismail
KOMPAS.COM/IRWAN NUGRAHA
Seorang Kepala Sekolah Dasar ditemukan tewas di dalam mobilnya yang terparkir di Jalan Pamoyanan, Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (4/12/2019) sore. 

TRIBUNJABAR.ID - Ada fakta lain dalam kasus meninggalnya Kepala SD Cipondok, Kabupaten Tasikmalaya, Iin Sobirin.

Sebelumnya, pria berusia 57 tahun itu ditemukan tak bernyawa di dalam mobil Avanza berplat nomor D 1469 ACU yang diparkir di tepi jalan Tasikmalaya - Bandung.

Ia ditemukan meninggal oleh warga setempat pada Rabu (4/12/2019).

Kini, Kasatreskrim Polres Tasikmalaya Kota, AKP Dadang Soediantoro mengatakan, ada bercak mengering ditemukan.

Bercak tersebut ditemukan saat polisi melakukan identifikasi.

"Selain tisu bernoda lipstik, kami juga menemukan bercak mengering diduga sperma di alat kelamin korban," kata AKP Dadang Soediantoro, Jumat (6/12/2019).

Kemudian, ada lagi temuan baru dari kepolisian.

Teronggok celana panjang warna hitam dan celana dalam di antara jok depan mobil tempat ditemukannya Iin meninggal.

BREAKING NEWS: Iwa Kartiwa Sekuriti di Sumedang, Tewas Dihajar Teman Kerja, Ribut Soal Pintu Gerbang

Tak Mau Bukakan Pintu Gudang, Sekuriti Dianiaya Rekan Kerja hingga Tewas

Geger Kepala SD di Tasikmalaya Meninggal Dalam Mobil, Tak Bercelana, Disebut Sempat Bareng Wanita

Sempat Bersama Perempuan

Sebelumnya, ada warga yang menyebut Iin sempat bersama dengan perempuan.

Hal itu dikatakan Kapolsek Kadipaten, AKP Erustiana.

Sosok perempuan yang disebut-sebut sempat bersama Iin masih menjadi misteri.

Menurut istri Iin, suaminya beberapa kali memang diketahui kerap jalan dengan perempuan lain.

Tak hanya itu, dikatakan Erustiana, Iin juga ditemukan setengah telanjang alias tak bercelana.

Seorang Kepala SD Cipondok, Tasikmalaya, Iin Sobirin (57), ditemukan meninggal di dalam mobil, Rabu (4/12/2019).
Seorang Kepala SD Cipondok, Tasikmalaya, Iin Sobirin (57), ditemukan meninggal di dalam mobil, Rabu (4/12/2019). (Istimewa)

Saat ditemukan, tubuh Iin posisinya duduk di bawah jok, telungkup menghadap ke balakang.

Warga menyebut ada dua orang dalam mobil.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved