BERITA TERBARU Ustaz Arifin Ilham Ceritakan Amalan Dakwah, ''Apapun yang Terjadi Dekat Allah''

Ustaz Arifin Ilham membagikan video sedang bersama sejumlah jemaah dan membahas soal amalan-amalan dakwah. Hari kepulangan ke Indonesia suah dekat

Penulis: Kisdiantoro | Editor: Kisdiantoro
Instagam/Arifin Ilham
Ustaz Arifin Ilham, Senin (21/1/2019) menulis tentang dirinya yang sudah menjalankan shalat Subuh berjemaah di masjid Al Munawarah, Penang, Malaysia. 

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Ustaz Arifin Ilham membagikan video sedang bersama sejumlah jemaah dan membahas soal amalan-amalan yang dapat mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Untuk diketahui, Ustaz Arifin Ilham sedang menjalani perawatan kesehatan di Penang, Malaysia.

Pihak keluarga mengabarkan Ustaz Arifin Ilham akan kembali ke Indonesia pada pekan ini setelah kini kesehatannya lebih baik.

Dari unggahan-unggahan video sebelumnya di media sosial, Ustaz Arifin Ilham telihat mengikuti shalat jamaah di mushala dan berkativitas di luar ruang perawatan.

Di media sosial Facebook, Rabu (30/1/2019), Ustaz Arifin Ilham membagikan catatan amalan-amalan dakwah yang sangat disukai oleh Allah SWT.

Dan amalan-amalan itu dapat memasukkah seorang hamba, umat Islam, masuk ke surga.

Di laman facebook, Ustaz Arifin Ilham membagikan 7 amalan dakwah terbaik.

Momen Ustaz Arifin Ilham Berjemur Didampingi Istri Pertama

Berikut catatan lengkap Ustaz Arfin Ilham;

Assalaamu alaikum wa rahmatullaahi wa barkaatuhu.

SubhanAllah walhamdulillah sungguh sahabatku tiada aktivitas terbaik, termulia dan terindah dalam hidup ini selain AMAL DA'WAH :

1. Allah pun berda'wah mengajak kita untuk masuk meni'mati SyurgaNya.

“Allah menyeru (manusia) ke Darussalam (surga), dan menunjuki orang yang dikehendaki-Nya kepada jalan yang lurus (Islam)”.
(QS Yunus 25).

2. "Ilhaamul muqorrobiin" para Malaikat yg mulia selalu membisikkan kebaikan.

3. Amal Utama hingga diutusnya para Rasul (QS Al Jumuah 2).

4. Ulama istiqomah meraih kemuliaan karena "waratsatul Anbiya" melanjutkan da'wah para Rasul.

“Para ulama adalah pewaris para nabi. Para nabi tidak mewariskan dinar dan dirham (harta). Mereka hanyalah mewariskan ilmu. Barang siapa yg mengambilnya sungguh dia telah mengambil bagian yg banyak (menguntungkan)”
(HR Ahmad, At-Tirmidzi dan Abu Dawud).

5. "Khidmatul ulama" melayani ulama adalah juga berda'wah, sebab hidayah Allah dan tidak berpisah kelak di Syurga dg ulama yg ia cintai.

6. "Wasiilatud da'wah" perantara, pembuka jalan da'wah tak ubahnya seperti juru da'wah.
Rumahnya digunakan untuk majlis Ilmu, MedIa Sosial menjadi media da'wah dsb.

7. Sungguh semua kita adalah juru da'wah dg segala potensi apapun yg Allah amanah untuk kita, bisa dg tulisan, kedermawanan, kedudukan dan apapun menjadi alat da'wah bagi hamba yg beriman (QS An Nahl 125).

So da'wah bukanlah profesi, atau tarifan yg akan menghilang nilai, cinta, keteladanan dan ruh da'wah mulia itu.

Da'wah bukanlah hanya hak ustadz, sungguh semua kita juru da'wah dg semua amanah Allah tanpa merasa diri paling suci, dan da'wah tidak mesti di mimbar atau di mesjid tetapi dimana, kapan dan bagaimanapun.

Dan da'wah tidak menunggu diundang. Dunia ini adalah majlis da'wah, sahabatku.

Allahumma ya Allah tetapkan hidup kami dalam keni'matan istiqomah dan kemuliaan da'wah...aamiin.

Muhammad arifin ilham, saudaramu yg mencintaimu krn Allah.

Di akhir majelis taklim yang dipinpin Ustaz Arifin Ilham, dia mengatakan apapun yang terjadi harus dekat dengan Allah SWT.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved