PPAT Baru Diharapkan Dapat Mempercepat Program PTSL di Setiap Wilayah
BPN Kabupaten Bandung melantik dan pengambilan sumpah jabatan 26 Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) untuk wilayah kerja Kabupaten Bandung, Senin (9/7)
Penulis: Mumu Mujahidin | Editor: Dedy Herdiana
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Mumu Mujahidin
TRIBUNJABAR.ID, SOREANG - Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Bandung melantik dan pengambilan sumpah jabatan 26 Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) untuk wilayah kerja Kabupaten Bandung, di Hotel Sutanraja, Soreang, Senin (9/7/2018).
Kepala Kantor Wilayah BPN Jawa Barat, Sri Mujitono, meminta para PPAT ini dapat membantu mempercepat sertifikasi tanah dalam program PTSL (Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap) 2018 di wilayah masing-masing sesuai wilayah kerjanya, sebagai bagian dari pengabdian.
"Hingga saat ini di Jawa Barat sudah ada hampir 4.000 PPAT. Saya pikir untuk 27 kota/kabupaten sudah cukup," ujarnya ditemui seusai kegiatan.
• Passing Grade Sementara SMA Negeri 12 Bandung Capai 313,5 - Berikut Penjelasan Selengkapnya
• Kiper Persib Bandung Berpeluang Main Lawan Thailand, Nanti Malam
Selain dapat membatu akselarasi PTSL, Sri berharap para PPAT ini dapat bekerja dengan jujur dan profesional. Karena berdasarkan evaluasi Kanwil Jabar masih banyak PPAT yang praktik namun tidak menjalankan tugasnya dengan baik. Serta masih ada pembuat akta (PPAT) yang mengandung konseksi hukum.
"Mereka harus memudahkan, profesional, tidak pungli dan bekerja sesuai dengan ketentuan. Mereka harus membuat akte yang berkualitas agar masyarakat juga tidak dirugikan," katanya.
Berdasarkan laporan IPPAT (Ikatan Pejabat Pembuat Akta Tanah) Kabupaten Bandung, kata Sri, masih banyak juga PPAT yang tidak melapor. Dari 400 an PPAT di Kabupaten Bandung, baru sekitar 300 an PPAT yang melapor di IPPAT.
3 Catatan Manis di Balik Kemenangan Persib Bandung atas PSIS, Geser Persija hingga Topskorer https://t.co/U3PyTObYIp via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) July 8, 2018
Kepala Kantor BPN Kabupaten Bandung, Atet Gandjar Muslihat menuturkan saat ini ada 402 PPAT di Kabupaten Bandung, ditambah 26 yang baru saja dilantik maka jumlah PPAT ini mencapai 428 orang. Dirinya berharap para PPAT ini dapat bekerjasama secara profesional dengan BPN Kabupaten Bandung.
"Tugas PPAT itu ada tiga pertama membuat akta 8, kemudian mengecek terhadap sertifikat yang harus dibuat aktanya, dan melaporkan. Semoga menjadi mitra BPN, saling kerjsama melayani masyarakat, menjaga jode etik dan marwah BPN," tuturnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/26-pejabat-ppat-kabupaten-bandung-diambil-sumpah-jabatan_20180709_141053.jpg)