Lima Bangunan Puncak Pass Hotel Terkubur, Lihat Videonya di Sini
Sales Manager Marketing Puncak Pass Hotel Sondari Ekawati mengatakan. . .
Penulis: Ferri Amiril Mukminin | Editor: Fauzie Pradita Abbas
Tribun Jabar/Ferri Amiril Mukminin
Lima bangunan Puncak Pass Hotel terkubur, satu bungalo masih miring akibat longsor Puncak Ciloto Rabu (28/3/2018) malam. 
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferri Amiril Mukminin
TRIBUNJABAR.CO.ID, CIANJUR - Sales Manager Marketing Puncak Pass Hotel Sondari Ekawati mengatakan, pihaknya sudah mendata ada lima bangunan hotel yang ikut terkubur dan satu bungalo dalam kondisi miring saat ini.
Bangunan yang terkubur tersebut adalah bangunan kantin karyawan, gudang, house keeping, engineering, dan accounting.
"Kami belum melakukan apapun dan karyawan masih dilarang mendekat ke garis polisi yang telah dibentangkan di sekitar lokasi longsor," kata Sondari di Ciloto.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/bangunan_20180330_162711.jpg)