Sidang Vonis Yance
BREAKING NEWS: Pendukung Yance Rayakan Vonis Bebas
Begitu ketua majelis hakim Marudut Bakara SH menyatakan Yance bebas murni, para pendukung langsung bersorak
Penulis: Ichsan | Editor: Kisdiantoro
BANDUNG, TRIBUN - Sejumlah pendukung Irianto MS Syafiuddin alias Yance, merayakan putusan bebas majelis hakim Pengadilan Tipikor Bandung, terhadap Yance. Massa pendukung Yance yang berada diluar Kompleks Pengadilan Negeri Bandung, erayakannya dengan bersorak dan sujud syukur.
Ketika pembacaan amar putusan berlangsung, para pendukung Yance yang tak bisa masuk ke Kompleks Pengadilan Negeri Bandung ini terpaksa mengikuti jalannya sidang melalui layar monitor yang dipasang di depan Kompleks Pengadilan Negeri Bandung atau di pinggir Jalan Riau.
Begitu ketua majelis hakim Marudut Bakara SH menyatakan Yance bebas murni, para pendukung langsung bersorak dengan meneriakan takbir. Mereka pun langsung sujud syukur untuk merayakan pembebasan Yance. (san)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/pendukung-yance-bersorak-usai-vonis-bebas_2_20150601_115002.jpg)