Bencana Longsor di Sukabumi
Evakuasi Korban Longsor Ditargetkan Selesai dalam Sehari
Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Diki Budiman optimistis, evakuasi akan selesai dalam 24 jam
Penulis: Dian Nugraha Ramdani | Editor: Dedy Herdiana
SUKABUMI, TRIBUNJABAR.CO.ID - Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Diki Budiman menuturkan bahwa evakuasi 12 korban tertimbun longsor di Kampung Cimerak, Desa Tegal Panjang, Kecamatan Cireunghas, Kabupaten Sukabumi akan diselesaikan dalam waktu 24 jam.
"Evakuasi kami pastikan selesai hari ini, kami sudah kerahkan 280 personel dengan 150 personel yang turun dalam pencarian, sisanya evakuasi lanjutan," ujar Diki saat ditemui di lokasi kejadian, Minggu (29/3/2015).
Sebelumnya disebutkan tiga korban longsor di Kampung Cimerak RT 25 RW 7 Desa Tegal Panjang, Kecamatan Cireunghas, Sukabumi, kembali ditemukan tim Evakuasi gabungan TNI, SAR dan Polri. Mereka adalah Dede (40), Elsa (15), dan Egi (6).
Dengan demikian, korban longsor yang sudah ditemukan menjadi 5 orang, karena sebelumnya tim evakuasi telah menemukan jasad Aisyah (50) dan Maya (13). Ketiga korban yang baru ditemukan pun seperti penemuan dia jasad sebelumnya, yakni tertimbun material longsor didalam rumahnya. (ram)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/longsor-evakuasi-alat-berat-sukabumi.jpg)