Spirit Generasi Baru
Preview Harian Pagi Tribun Jabar 2 Maret 2015
PERISTIWA tragis yang menimpa Yusi Husaeni (18), siswi SMKN 1 Kota Bandung menjadi sajian utama Harian Pagi Tribun Jabar, Senin 2 Maret 2015.
Penulis: Dicky Fadiar Djuhud | Editor: Dicky Fadiar Djuhud
TRIBUNJABAR.CO.ID -- Peristiwa tragis yang menimpa Yusi Husaeni (18), siswi SMKN 1 Kota Bandung menjadi sajian utama Harian Pagi Tribun Jabar, Senin 2 Maret 2015. Dalam kasus ini, polisi mengamankan barang bukti satu sepeda motor yang dibawa korban.
Latar belakang selengkapnya, bisa disimak lengkap di edisi cetak koran bertagline "Spirit Generasi Baru" ini. Termasuk alasan pelaku berinisial Wa yang tega menghabisi Yusi serta keinginan keluarga korban atas hukuman yang pantas bagi pelaku.

Sorotan utama lainnya yang menghiasi halaman depan Tribun Jabar adalah, ulasan lengkap kasus tewasnya mahasiswa UPI Bandung, Firman Nurhidayat (21), yang tewas terseret mobil sejauh 30 kilometer (km). Jajaran Polres Cimahi memeriksa empat orang saksi, Minggu (1/3/2015). Salah seorang saksi yang diperiksa adalah teman wanita Yana (43), pengemudi mobil sedan Honda City yang menyeret tubuh korban hingga tewas mengenaskan.
Dari ibukota Jakarta, terpidana kasus narkotika Bali Nine bakal segera diboyong menuju Pulau Nusakambangan. Apa alasannya, bisa dibaca lengkap di edisi cetak Harian Pagi Tribun Jabar, Senin 2 Maret 2015.
Liverpool menaklukkan Manchester City 2-1 di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Minggu (1/3/2015). The Reds berhasil unggul lewat dua gol spektakuler Jordan Henderson pada menit ke-11 dan Philippe Coutinho pada menit ke-72. Gol balasan City dicetak Edin Dzeko pada menit ke-25. Bagaimana dengan hasil kemenangan ini? Apakah bisa mendekatkan Liverpool ke zona Liga Champions?

Melengkapi edisi ke-5391 Tahun XVI dari Tribun Jabar, kisah mengharukan tentang seorang bayi yang dicuri dari tangan ibunya. Setelah 17 tahun, baru bisa ditemukan. Tak ketinggalan, selebritas tanah air, bisa disimak penuturan Citra Kirana yang belum juga memantapkan diri untuk menggunakan hijab. Meski dalam sejumlah sinetron kerap mengharuskan dirinya mengenakan hijab.
Ikuti berita-berita menarik lainnya melalui akun twitter: @tribunjabar dan fan page facebook: tribunjabaronline. (*)