Persib Bandung

Jelang Lawan Mitra Kukar, Mario Gomez Sakit, Jumpa Pers Pun Diwakili Herrie Setyawan,

Maka dari itu di pertandingan ketiga nanti kita fokus apalagi kita bermain di kandang, lawan yang kita hadapi juga bukan tim sembarangan

Penulis: Ferdyan Adhy Nugraha | Editor: Ichsan
Tribunjabar/Ferdyan Adhy Nugraha
Ghozali Siregar dan Herrie Setyawan dalam sesi konferensi pers menjelang pertandingan di Graha Persib, Sabtu (7/4/2018). 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Asisten Pelatih Persib Bandung, Herrie Setyawan mewakili pelatih kepala, Mario Gomez karena sedang sakit menyatakan, pertandingan melawan Mitra Kukar di Stadion GBLA, Minggu (8/4/2018) besok, sangat penting bagi timnya.

"Untuk pertandingan besok memang pertandingan yang sangat penting, karena kita pun tahu di tiap pertandingan pertama , kedua dan ketiga besok ada progres, coach selalu minta ada progres di sana," ujar Herrie Setyawan dalam sesi konferensi pers menjelang pertandingan di Graha Persib, Sabtu (7/4/2018).

Baca: Wakil Ketua DPRD Purwakarta ini Mengaku Heran Mengapa Ada Kasus SPPD Fiktif di DPRD Purwakarta

Jose sapaan akrab Herrie Setyawan mengatakan bahwa evaluasi sudah dilakukan oleh Persib.

Hasil dari evaluasi menurut Jose adalah soal konsentrasi dan fokus.

"Maka dari itu di pertandingan ketiga nanti kita fokus apalagi kita bermain di kandang, lawan yang kita hadapi juga bukan tim sembarangan, Mitra Kukar tim bagus walupun mereka sama menderita kekalahan di pertandingan kedua," kata Jose.


Ia menambahkan, pertandingan kandang ini akan dimanfaatkan untuk mendulang poin.

Semua pemain pun, kata Jose, sudah bertekad untuk meraih poin penuh pada pertandingan ini.


Pelatih berlisensi A AFC itu berharap Persib diberi kemudahan untuk meraih kemenangan.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved