Jadwal Rilis iPhone 17 Series di Indonesia Resmi dari Kemenperin
Setelah diperkenalkan secara global pada 9 September 2025, kapan iPhone 17 series rilis di Indonesia?
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Salma Dinda Regina
TRIBUNJABAR.ID - Setelah diperkenalkan secara global pada 9 September 2025, kapan iPhone 17 series rilis di Indonesia?
iPhone 17 seris kini sudah lolos sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKD) dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin).
Dilansir di halaman TKDN, ada empat perangkat iPhone baru dengan nilai TKDN 40 persen, yaitu:
- iPhone A3517 (iPhone 17 Air)
- iPhone A3520 (iPhone 17)
- iPhone A3523 (iPhone 17 Pro)
- iPhone A3526 (iPhone 17 Pro Max)
Jadwal iPhone 17 series rilis di Indonesia
Perlu diketahui, sertifikat TKDN adalah syarat utama agar produk bisa dipasarkan di Indonesia.
Setelah itu, Apple akan melanjutkan proses izin edar ke Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).
Baca juga: Daftar Lengkap Harga iPhone 17, Air, Pro, dan Pro Max yang Baru Dirilis, Termurah Rp 13 Juta
Kepala Pusat Peningkatan Produk Dalam Negeri (P3DN) Kemenperin, Heru Kustanto mengatakan, izin edar bisa terbit paling lama dua minggu sejak pengajuan.
Sehingga iPhone 17 series bisa rilis di Indonesia setidaknya pada awal Oktober 2025.
"Masuk ke Indonesia yah seminggu, atau awal Oktober lah sudah masuk. Paling lama dua minggu dari sekarang," kata Heru, dikutip dari Kompas.com.
Bila merujuk proses tahun lalu, setelah sertifikat TKDN, Apple masih perlu mengurus sertifikat postel untuk memperoleh Tanda Pendaftaran Produk Impor (TPP Impor).
Dokumen ini penting agar perangkat mendapatkan nomor IMEI dari CEIR serta Persetujuan Impor (PI) dari Kementerian Perdagangan.
Apabila semua persyaratan tersebut rampung, iPhone 17 series bisa resmi dipasarkan di Indonesia tanpa hambatan.
Tidak akan telat seperti iPhone 16
Kondisi ini berbeda dengan iPhone 16 series yang masuk ke Indonesia dengan sangat terlambat.
Perangkat yang dirilis global pada September 2024 baru bisa dijual di Indonesia pada April 2025, atau tujuh bulan setelah peluncuran.
| Harga Emas Hari Ini Kamis 30 Oktober 2025 Merosot, Galeri 24 Rp 2,393 Juta Per Gram, UBS Lebih Murah |
|
|---|
| Harga Emas Hari Ini Selasa 28 Oktober 2025 Merosot, Galeri 24 Jadi Rp 2,428 Juta Per Gram, Cek UBS |
|
|---|
| Harga Emas Hari Ini Senin 27 Oktober 2025, Galeri 24 Jadi Rp 2,443 Juta Per Gram, Cek Produk Lainnya |
|
|---|
| Siap-siap Bandung Macet Hari Minggu 26 Oktober 2025, Ada Pameran hingga Banyak Acara Musik |
|
|---|
| Mengulas dan Bongkar Kelebihan iPhone 17 Series, Apa Saja Kelebihannya? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/iPhone-17.jpg)