Persib Bandung
Pengakuan Julio Cesar soal Gawang Persib Bandung Bobol 2 Kali Lawan Selangor FC
Julio Cesar, bek Persib Bandung, mengakui timnya bermain buruk pada awal laga melawan Selangor FC.
Penulis: Lutfi Ahmad Mauludin | Editor: Giri
Ringkasan Berita:
- Persib Bandung membuat kemenangan fantastis atas Selangor FC setelah tertinggal 0-2 di babak pertama.
- Julio Cesar mengakui timnya tampil buruk sehingga kebobolan dua kali padahal laga baru berjalan 17 menit.
- Namun, Persib mampu membuat keadaan di babak kedua sehingga tetap menguasai klasemen sementara Grup G ACL 2.
Laporan Waratawan Tribun Jabar, Lutfi Ahmad Mauludin
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Julio Cesar, bek Persib Bandung, mengakui timnya bermain buruk pada awal laga melawan Selangor FC. Hal tersebut pun hampir berimbas pada terhentinya tren selalu menang.
Beruntung, cerita berbeda terjadi di babak kedua pada laga yang berlangsung di Stadion MBPJ, Malaysia, Kamis (6/11/2025) malam.
Persib pun menang 3-2 pada matchday keempat AFC Champions League Two (ACL 2) 2025-2026.
Pada laga itu, gawang Teja Paku Alam sudah kebobolan dua kali pada menit 17. Pertama, sambaran Chrigor Moraes membuat Persib tertinggal 0-1 pada menit ketiga.
Patricio Matricardi dalam satu kemelut malah menjebol gawangnya sendiri pada menit 17. Skor 0-2 bertahan hingga turun minum.
Bayang-bayang kekalahan setelah meraih kemenangan dalam lima laga beruntun begitu dekat.
Baca juga: Kalimat Magis Marc Klok di Locker Room Saat Persib Bandung Genting, Ingat Peristiwa di Singapura
Namun, Andrew Jung membuka harapan pada menit 48. Dia memperkecil kedudukan menjadi 1-2.
Adam Alis yang masuk pada menit 65 menjadi pahlawan lewat dwigolnya. Dia membobol gawang Sikh Nazrel pada menit 81 dan 90+7.
Persib melakukan remontada dengan kemenangan 3-2.
"Saya rasa kami kehilangan konsentrasi dua kali, dan membuat lawan bisa mencetak gol," kata Julio Cesar, Senin (10/11/2025).
Julio mengaku, timnya akhirnya terengat dengan skor 0-2.
"Tapi setelah itu, kami bisa menunjukkan kualitas kami. Kami menguasai serangan balik dan segalanya, kami bisa menguasai bola," kata Julio.
Baca juga: Cuan Persib Bandung selama Berlaga di ACL 2 2025/2026, Lampaui Hadiah Juara Liga 1 Musim Lalu
Bek asal Brasil ini mengungkap, Persib tetap bisa melakukan penguasaan pertandingan meski tertinggal 0-2 di babak pertama. Sayangnya, gol tak jua didapat.
| Kalimat Magis Marc Klok di Locker Room Saat Persib Bandung Genting, Ingat Peristiwa di Singapura |
|
|---|
| "Cara Sempurna untuk Memulai Libur" Kata Thom Haye setelah Kemenangan Persib Bandung di ACL 2 |
|
|---|
| Cuan Persib Bandung selama Berlaga di ACL 2 2025/2026, Lampaui Hadiah Juara Liga 1 Musim Lalu |
|
|---|
| 2 Pemain Persib Bandung Masuk Jajaran 10 Top Skor ACL 2 2025/2026 hingga Matchday Ke-4 |
|
|---|
| Perebaya Hingga Persib: Daftar 6 Tim Teratas Pengoleksi Kartu Merah di Super League |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Duel-Dalberto-dengan-Julio-Cesar.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.