Persib Bandung

Saddil Ramdani Bidik Tiga Poin dari Selangor, Yakin Persib Improve dan Lolos

Pemain sayap andalan Persib, Saddil Ramdani secara tegas menyatakan optimisme 100 persen bahwa timnya akan mampu melaju

Penulis: Lutfi Ahmad Mauludin | Editor: Ravianto
Tribun Jabar/Gani Kurniawan
SADDIL - Pemain Persib Bandung, Saddil Ramdani berebut bola dengan pemain Port FC, Noboru Shimura pada laga Piala Presiden 2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (6/7/2025). Saddil Ramdani secara tegas menyatakan optimisme 100 persen bahwa timnya akan mampu melaju ke fase knock out. 

Saat disinggung mengenai kekalahan tim lamanya, Sabah FC, oleh Selangor, Saddil menepis anggapan adanya motivasi ekstra dari faktor tersebut.

Ia menegaskan bahwa fokusnya kini sepenuhnya ada pada Persib Bandung.

"Saya lebih fokus sama tim saya sendiri sekarang karena itu bukan persoalan saya, di tim sebelumnya. Kerja sama saya dengan mereka (Sabah) sudah berakhir, dan saya berharap apa pun yang terjadi di luar, itu bukan urusan saya," tegasnya.

"Saya fokus pada tim ini (Persib), bagaimana kami bisa bersama-sama berjuang (untuk meraih kemenangan)."(*)

Lutfi Ahmad/Tribun Jabar

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved