Persib Bandung

Selangor FC Bisa Berbeda Dibanding Sebelumnya, Persib Wajib Waspada 6 Indikator Penting Ini

Kemenangan pada pertemuan pertama tak akan menjadi jaminan Persib Bandung bisa bungkam Selangor FC dengan mudah di rumahnya sendiri.

YouTube PERSIB
LATIHAN - Persib Bandung menjalani sesi latihan terakhir di Stadion Gelora Samudra, Badung, Bali, pada Selasa (4/11/2025), sebelum berangkat ke Malaysia. 

TRIBUNJABAR.ID - Persib Bandung bertolak ke Malaysia hari ini untuk menjalani laga lanjutan Grup G ACL 2.

Persib akan menghadapi tuan rumah Selangor FC di Stadion Petaling Jaya, Malaysia, Kamis (6/11/2025). 

Di matchday keempat Grup G kali ini, Persib harus meningkatkan kewaspadaan tinggi.

Kemenangan pada pertemuan pertama tak akan menjadi jaminan Persib Bandung bisa bungkam Selangor FC dengan mudah di rumahnya sendiri.

Setidaknya ada enam indikator Pangeran Biru wajib mewaspadai kebangkita Selangor FC.

1. Bojan Hodak Belum Pernah Menang di Kandang Selangor FC

Bojan Hodak masih belum menuntaskan mimpi buruknya saat tandang ke markas Selangor FC.

Dari tiga lawatannya ke markas Selangor FC saat melatih klub Malaysia, Boja Hodak hanya mampu catatkan 2 kali seri dan 1 kali kalah.

Catatan itu didapatkan Bojan Hodak saat menahkodahi Kuala Lumpur City FC.

Berikut catatannya:

13 Maret 2021: Selangor FC 1-1 Kuala Lumpur City FC

8 Juli 2022: Selangor FC 1-0 Kuala Lumpur City FC

20 Juli 2022: Selangor FC 1-1 Kuala Lumpur City FC.

Baca juga: Jawaban Berkelas Bojan Hodak Soal Putusnya Kutukan di Bali, Singgung Mitos Buruk Persib Masa Lalu

2. Rekor Buruk Kontra Christophe Gomel

Selain miliki catatan buruk kontra Selangor FC, Bojan Hodak juga miliki catatan kurang bagus kontra juru taktik The Red Giants, Christophe Gomel.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved