Rumah Panggung di Tanjungsari Sumedang Ludes Terbakar, 3 Sepeda Motor Ikut Hangus

Selain menghanguskan rumah panggung milik Riki, api juga turut membakar tiga unit sepeda motor.

Penulis: Kiki Andriana | Editor: Seli Andina Miranti
Istimewa/ Damkar UP Tanjungsari untuk Tribun Jabar
PADAMKAN KEBAKARAN - Sebuah rumah milik warga di Kampung Sadang RT02/12, Desa Gunungmanik, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, ludes terbakar, Selasa (11/11/2025) siang. 

Laporan Kontributor TribunJabar.id Sumedang, Kiki Andriana

TRIBUNJABAR.ID, SUMEDANG - Satu Kepala Keluarga di Kampung Sadang RT02/12, Desa Gunungmanik, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, harus kehilangan tempat tinggal lantaran rumah mereka ludes terbakar

Peristiwa ini terjadi pada Selasa (11/11/2025) siang. Peristiwa nahas ini menimpa rumah milik Riki (35). 

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini. Namun, selain menghanguskan rumah panggung milik Riki, api juga turut membakar tiga unit sepeda motor.

Baca juga: Kebakaran Hanguskan Gudang Gentong dan Keranjang di Babakan Ciparay Bandung

"Kejadiannya sekira pukul 12.25 WIB. Api berhasil dipadamkan sekira pukul 13.30 WIB," kata Toni Pramiadi, Anggota Damkar UPT Tanjungsari, kepada TribunJabar.id.

Saat kebakaran terjadi, kata Toni, para pemilik rumah sedang bekerja, dan di dalam rumah tersebut  hanya ada anaknya yang masih kecil. 

"Saat kejadian, pemilik rumah sedang bekerja. Hanya ada anaknya yang masih kecil, Alhamdulillah berhasil menyelematkan diri," kata Toni. 

Ia menyebutkan, musibah kebakaran ini tidak merenggut korban jiwa.  namun rumah beserta seluruh harta benda di dalamnya ludes terbakar.

"Tidak ada korban jiwa. Rumah rata dengan tanah, dan tiga unit sepeda motor terbakar," ucapnya. 

Meskipun titik awal api diketahui berasal dari ruangan dapur, penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan Polisi. 

Baca juga: Ayam 10 Ribu Ekor Mati Sia-sia Saat Kebakaran Terjadi di Tanjungsari Sumedang

"Masih diselidiki, namun dugaan awal penyebabnya dari korsleting listrik," ucapnya. 

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved