D Academy 7

Hasil D Academy 7 Grup 2 Babak Top 8 Result Tadi Malam, 2 Wakil Jabar Masih Selamat

Peserta Grup 2 D Academy 7 telah tampil di babak Top 8 Result pada Rabu (4/11/2025). Intip hasilnya berikut ini.

Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Rheina Sukmawati
www.indosiar.com
PROGRAM D ACADEMY 7 - Peserta Grup 2 D Academy 7 telah tampil di babak Top 8 Result pada Rabu (4/11/2025). 

Wika Salim juga terkesan pada Mila yang bisa menunjukkan sisi lain dari dirinya dengan gaya musik rock.

Berikutnya, giliran April yang naik panggung dengan lagu "Bumi Makin Panas" dari Elvy Sukaesih.

April dengan gaya rocknya berhasil mendapatkan tiga standing ovation dari para dewan juri.

Soimah menilai April berhasil tampil luar biasa. Tetapi, ia berharap April bisa memberikan lebih banyak energi terhadap penampilannya.

Dewi Perssik menambahkan, April juga harus bisa memberikan nyawa pada setiap gerakannya.

Lalu, Wika Salim juga menilai April berhasil tampil dengan paket komplet dan lebih baik daripada malam Show.

Selanjutnya, Tasya tampil membawakan lagu "Seroja" dari Iis Dahlia.

Tak kalah memukau dari April, Tasya juga mendapatkan tiga standing ovation.

Baca juga: Hasil Sementara D Academy 7 Grup 2 Babak Top 8 Show Tadi Malam, 2 Wakil Jabar Dapat SO Sempurna

Dewi Perssik memuji Tasya yang berhasil tampil konsisten dan berharap ia mempertahankan penampilannya di sisa masa kompetisi.

Soimah menilai, Tasya berhasil membawakan lagu tersebut seperti lagu miliknya sendiri.

Terakhir, Syaqirah menutup panggung Grup 2 babak Top 8 Result dengan lagu "Repot" dari Vety Vera.

Penampilan penutup itu berhasil membuat ketiga dewan juri berdiri memberikan standing ovation.

Dewi Perssik menilai penampilan Syaqirah tampil begitu menggemaskan.

Soimah juga sempat berpikir Syaqirah akan "repot" membawakan lagu dengan up-beat, tetapi justru ia terkejut dengan keberhasilan sang peserta membawakan lagu tersebut.

Hasil D Academy 7

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved