Kisah Nauli Anak Penjual Pakaian Bekas Lolos ITB, Rektor Nangis Sesenggukan Datangi Rumahnya
Inilah kisah Nauli Al Ghifari (18), seorang pelajar asal Bukittinggi, Sumatera Utara yang didatangi Rektor ITB, Prof. Dr. Ir. Tatacipta Dirgantara, M.
Penulis: Salma Dinda Regina | Editor: Salma Dinda Regina
TRIBUNJABAR.ID - Inilah kisah Nauli Al Ghifari (18), seorang pelajar asal Bukittinggi, Sumatera Barat yang didatangi Rektor Institut Teknologi Bandung (ITB), Prof. Dr. Ir. Tatacipta Dirgantara, M.T.
Nauli adalah siswa SMAN 1 Bukittingi yang lolos masuk ITB melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).
Nauli diterima di Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM) ITB.
Kisah Nauli viral setelah bagikan oleh dosen ITB sekaligus influencer pendidikan, Imam Santoso melalui akun Instagramnya.
Dalam video yang diunggah Imam Santoso menunjukkan saat Rektor ITB mengunjungi calon mahasiswanya.
"Rektor ITB temui Nauli ke Bukittinggi, penerima beasiswa KIP-K, masuk FTTM ITB," tulis Imam Santoso, dikutip Tribunjabar.id, Rabu (11/6/2025).
Baca juga: Sosok Devit Anak Kuli Angkut yang Diterima ITB, Warga Patungan Biaya Merantau, Kini Dijemput Rektor
Saat masuk ke dalam rumah Nauli, Prof Tata tampak menangis sesenggukan.
Ayah Nauli, Panalihon, adalah penjual pakaian bekas di Pasar Atas Bukittinggi dengan omzet sekitar Rp 8 juta per tahun dan hanya mempunyai tabungan Rp 1,5 juta.
Ia pun memperlihatkan tempat berjualan baju bekas tersebut.
Sementara ibu Nauli adalah seorang guru mengaji.
"Punya putra hebat, sekolah di SMAN 1 Bukittinggi, piala segudang," kata Imam.
Prof Tata pun memberikan topi bertuliskan "ITB" kepada calon mahasiswanya tersebut.
"Pak Rektor dan Tim juga bawa laptop, hadiah dari Paragon, untuk temani Nauli belajar lebih giat di ITB nanti," lanjut Imam.
Ayah Nauli langsung menangis sujud syukur saat sang anak mendapatkan hadiah laptop.
Nauli pun bersyukur bisa mendapatkan beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah).
penjual pakaian bekas
Lokal Viral
berita viral
SMAN 1 Bukittinggi
Institut Teknologi Bandung (ITB)
Rektor ITB
Nauli Al Ghifari
Imam Santoso
Sumatera Barat
Tatacipta Dirgantara
KIP Kuliah
| Kisah Windy Penjual Jagung Bakar yang Raih Beasiswa PTN: Pagi Kuliah Hukum, Malam Berjuang Cari Uang |
|
|---|
| Dulu Atlet Silat hingga Raih Medali Perunggu PON, Imam Kini Banting Setir Jadi Petugas Damkar |
|
|---|
| Viral, Pengendara Brio Kabur usai Isi BBM Rp200 Ribu Tanpa Bayar, Karyawan SPBU Lari Mengejar |
|
|---|
| Sosok Mat Yasin Eks Tukang Cukur Bangun Jalan Desa Rp 2 M Pakai Uang Pribadi: Saya Pernah Bernazar |
|
|---|
| Viral Detik-detik Bayi Tersedak Susu di KA Bengawan, Penumpang Panik Berusaha Menolong |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Nauli-dan-Rektor-ITB.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.