Tumpukan Sampah Kayu Kiriman dari Sungai di Pantai Santolo Garut Mulai Dibersihkan dan Dibakar
Tumpukan sampah kayu di Pantai Santolo Kabupaten Garut, Jawa Barat mulai dibersihkan.
Penulis: Sidqi Al Ghifari | Editor: Januar Pribadi Hamel
Laporan Kontributor Tribunjabar.id Garut, Sidqi Al Ghifari
TRIBUNJABAR.ID, GARUT - Tumpukan sampah kayu di Pantai Santolo Kabupaten Garut, Jawa Barat mulai dibersihkan.
Pembersihan dilakukan oleh anggota TNI-Polri, damkar, relawan, dan unsur Forkopimcam, Rabu (29/1/2025).
"Kami bersihkan hari ini perlahan-lahan, sambil menunggu kedatangan alat berat dari dinas pariwisata," ujar Plt Kasat Polairud Polres Garut Iptu Aef Saprudin kepada Tribunjabar.id.
Ia menuturkan, tumpukan sampah tersebut sebelumnya merupakan kiriman dari sejumlah sungai akibat luapan banjir pada Minggu (26/1/2025).
Sampah yang didominasi oleh material kayu, bambu, dan ranting-ranting membuat petugas juga melakukan pembakaran di lokasi.
"Secepatnya kami upayakan pantai bisa kembali bersih, agar bisa kembali nyaman, dan tidak membahayakan," ucapnya.
Kepala UPT Damkar Pameungpeuk, Dadan Wandani mengatakan pihaknya juga menerjunkan anggota untuk membantu proses pembersihan.
Baca juga: Wisatawan Mengeluh Pantai Santolo Dikepung Sampah Kayu, Kecewa Tak Diberi Tahu Petugas Tiket
Ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bergotong-royong agar sampah kayu hasil kiriman banjir tersebut bisa segera teratasi.
"Kami juga dibantu oleh Relawan PB Garsel, hayu sama-sama turun, sampahnya banyak, perlu waktu untuk membersihkannya," ungkapnya. (*)
Artikel TribunJabar.id lainnya bisa disimak di GoogleNews.
IKUTI CHANNEL WhatsApp TribunJabar.id untuk mendapatkan berita-berita terkini via WA: KLIK DI SINI
West Java Travel Mart 2025: Disparbud Jabar Satukan Teknologi, Konektivitas, dan Wisata Dunia |
![]() |
---|
Buntut Insiden Keracunan Massal, Dapur MBG di Kadungora Garut Dihentikan Sementara |
![]() |
---|
Petugas Sapu Bersih Gunung Sampah di Babakan Cianjur Bandung, Tumpukan Kini Hilang |
![]() |
---|
Bupati Garut Terbitkan Edaran Keamanan Pangan Menyusul Bertambahnya Pelajar yang Keracunan MBG |
![]() |
---|
Ribuan Siswa Keracunan Program Makan Bergizi Gratis, Pakar Kesehatan Soroti Kegagalan Sistemik |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.