Breaking News

Bripda Faras Nabhan Atallah Tewas Saat Grebeg Bandar Narkoba, Kekasih Ungkap Firasat Terakhir

Anggota polisi bernama Bripda Faras Nabhan Atallah gugur dalam tugas. Ia tewas di tangan bandar narkoba saat melakukan penggerebegan.

Tribun Sumsel/ Sripoku
Kolase almarhum Bripda Faras Nabhan Atallah dan kekasihnya,Tita. 

TRIBUNJABAR.ID - Anggota polisi bernama Bripda Faras Nabhan Atallah gugur dalam tugas.

Faras Nabhan Atallah diketahui tewas di tangan bandar narkoba saat melakukan penggerebegan

Dari informasi, Faras diserang menggunakan senjata tajam dalam penggerebekan di Tanjung Sakti, Kabupaten Lahat.

Keluarga dan rekan kerja terpukul atas kejadian nahas tersebut. Termasuk Tita (22), kekasih Bripda Faras.

Tita mendapat kabar kematian sang kekasih yang bertugas di Satresnarkoba Polres Lahat di Sumatera Selatan, dari seorang kawan.'

Baca juga: Nyamar Petugas PDAM, 4 Rampok Gondol Perhiasan Rp5 Miliar Milik Pasutri Lansia di Surabaya

"Ayas (sapaan akrab Faras) kena tusuk sajam saat penggerebekan," ujar Tita saat dijumpai di Rumah duka, Jalan Jepang, perumahan Villa Gardena 4, Kecamatan Alang-alang Lebar, Palembang, Rabu (22/1/2025).

Kabar pilu ini ibarat petir di siang bolong baginya di saat mereka sudah membicarakan rencana menikah.

Mereka sepakat pernikahan digelar setelah Tita lulus kuliah.

Menurut Tita, pertemuan terakhir dengan sang kekasih terjadi pada 10 Januari 2025.

Saat pertemuan itu, Faras terlihat beda dari biasanya. Tatapan kosong dan tidak aktif lagi di media sosial.

Ada satu pesan Faras yang membuat Tita membatin. Pesannya seperti pertanda atau firasat.

"Dia bilang kamu bisa sendiri jangan manja," kenang Tita.'

Baca juga: Sudah Dekat, Beckham Putra Segera Lepas Masa Lajang, Ini Dia Bocoran Tanggal Pernikahannya

Sementara itu, ayah korban, Kompol Ahmad Fauzi, berusaha tegar menerima kenyataan atas kematian anak laki-lakinya itu.

Namun, tak bisa dipungkiri bahwa kesedihan menggelayut memenuhi perasaannya. Matanya sembab.

"Anakku mati syahid dalam tugas," ujarnya dengan bibir bergetar. 

Sumber: Tribunnews
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved