Persib Bandung
Bursa Transfer Pemain Persib Bandung: Bojan Hodak Beri Tantangan Buat Rekrutan Pertamanya
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memberikan tantangan buat striker 18 tahun, Zulkifli Lukmansyah.
TRIBUNJABAR.ID - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memberikan tantangan buat striker 18 tahun, Zulkifli Lukmansyah.
Zulkifli Lukmansyah merupakan rekrutan pertama dalam bursa tansfer pemain Persib paruh musim.
Zulkifli Lukmansyah mendapat kontrak 3 tahun di Persib Bandung.
Bojan Hodak melihat potensi Zulkifli Lukmansyah setalah berhasil mencetak 11 gol di EPA Liga 1.
Rinciannya, Zulkifli mencetak 8 gol di Persib U-20 dan 3 gol di Persib U-18.
“Pertama, Zul di liga (Elite Pro Academy) bisa terus mencetak gol dan beberapa kali kami sudah melihat dia di latihan,” kata Bojan dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.
“Dia beradaptasi dengan baik, dia punya potensi dan menunjukkan kualitasnya,” tambahnya.
Menurut Bojan, sekarang tinggal tergantung dari Zulkifli Lukmansyah agar ia cepat diberi debut di tim utama Persib Bandung.
Baca juga: Pelatih Persib U18 Ungkap Rekam Jejak Zulkifli Lukmansyah di Dunia Sepak Bola
Bojan pun memberi tantangan kepada Zulkifli agar ia tak diturunkan lagi ke Persib U-20.
“Jadi sekarang tergantung padanya, kami memberikan kesempatan untuk berlatih tanpa henti bersama kami,” kata Bojan.
“Jika bisa bermain maka dia akan bermain, jika tidak maka dia masih bisa bermain di tim U-20,” tambahnya.
Bojan juga meminta Zul untuk meningkatkan level permainannya karena kini sudah bergabung di tim senior.
“Jadi ini tergantung padanya, seberapa cepat dia beradaptasi dengan sepak bola kami,” ucap Bojan.
“Karena di level junior, dia yang terbaik, tapi untuk di senior dia harus menempatkan diri di level lebih tinggi."
"Dia punya kesempatan, kini semua itu tergantung padanya," imbuhnya.
| Jalannya Laga Persib Bandung vs Persis Solo: Maung Ngegas dari Awal, Unggul meski hanya 10 Pemain |
|
|---|
| Persib Bandung Menang, Bintang Rp 3,91 Ini Justru Apes Berkali-kali, Berujung Gol Debutnya Dianulir |
|
|---|
| UPDATE Klasemen Super League: Persib Bandung Naik usai Kalahkan Persis, Terpaut 1 Poin dari Persija |
|
|---|
| Jadwal Persib Bandung Selanjutnya Setelah Taklukkan Persis Solo, Tandang ke Markas Bali United |
|
|---|
| BREAKING NEWS: Persib Bandung Gulung Persis Solo, Skor Akhir 2-0, Perpanjang Tren Kemenangan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Zulkifli-Lukmansyah-bersama-Director-of-Sporting.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.