Persib Bandung
Bobotoh Dibuat Heboh Gelandang Persib, Disebut Tampil dengan Gaya Baru Mirip Bintang Liverpool
Gaya rambut terbaru Irianto yang diunggah melalui akun Instagram resmi Persib, @persib, membuat para fans bereaksi.
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Penampilan anyar gelandang Persib Bandung, Rachmat Irianto, tak luput dari perhatian para Bobotoh.
Gaya rambut terbaru Irianto yang diunggah melalui akun Instagram resmi Persib, @persib, membuat para fans bereaksi.
Banyak yang menyamakan Rachmat dengan salah satu bintang Liverpool, Luis Diaz, karena potongan rambut barunya yang khas.
Unggahan yang diposting pada Selasa (5/11/2024) itu memperlihatkan Irianto dengan gaya rambut terbaru, yang kemudian disambut komentar dari para Bobotoh yang menyebut seolah-olah ada "Luis Diaz" baru yang bermain untuk Persib Bandung.
Beberapa komentar lucu dari suporter turut memeriahkan unggahan tersebut.
"Luis Diaz slide pertama," tulis @in********.
"Sejak kapan Luis Diaz direkrut Persib?" kata @ag**********.
"Sangar irianto," tambah @ak******.
"@rachmatirianto rambutnya model apa mas?" tanya @wa************.
**Karier dan Statistik Irianto di Persib**
Sebagai informasi, Rachmat Irianto bergabung dengan Persib Bandung pada 5 April 2022 setelah sebelumnya membela Persebaya Surabaya.
Musim terbaiknya bersama Persib adalah pada 2022/2023, di mana ia menjadi salah satu pemain andalan di Liga 1 dengan total 25 pertandingan atau 2.160 menit bermain. Di musim tersebut, ia mencetak satu gol dan memberikan empat assist.
Namun, pada musim 2024/2025 ini, Irianto tampaknya belum banyak diandalkan.
Ia baru tampil dalam tujuh laga di berbagai kompetisi resmi, termasuk Liga 1 dan ACL Two, dengan total waktu bermain 117 menit.
Meski demikian, para pendukung masih berharap ia bisa kembali mendapat menit bermain lebih banyak dan menunjukkan performa terbaiknya.
| Drama di Balik Kemenangan Persib: Manajemen Jelaskan Momen Tim Tertahan Usai Tekuk Selangor FC |
|
|---|
| Terungkap Alasan Luciano Mau Terima Tawaran Persib Bandung Setelah Bela Perak FC |
|
|---|
| Momen Lucu Adam Alis Disetop Polisi di Malaysia, Robi Darwis Unjuk KTA TNI: "Ini Kakang Juga Polisi" |
|
|---|
| Beda Lapangan Beda Rasa: Pengakuan Gelandang Persib Usai Kalahkan Selangor FC di Kandang dan Tandang |
|
|---|
| Comeback Istimewa Persib di Malaysia: Lucho Bicara Soal Lapangan, Adam Alis Buktikan dengan Gol |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Penampilan-anyar-gelandang-Persib-Bandung-Rachmat-Irianto.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.