Persib Bandug

Galaunya Skuad Persib Bandung Ditahan Semen Padang, Ciro Alves Menyendiri, Bobotoh:Imbang Rasa Kalah

Para pemain Persib Bandung tampak murung setelah ditahan imbang 1-1 oleh Semen Padang FC .

Kolase Tribun Jabar/IG @persib
Para pemain Persib Bandung tampak murung setelah ditahan imbang 1-1 oleh Semen Padang FC pada pertandingan pekan kesepuluh Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (1/11/2024). 

TRIBUNJABAR.ID - Para pemain Persib Bandung tampak murung setelah ditahan imbang 1-1 oleh Semen Padang FC pada pertandingan pekan kesepuluh Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (1/11/2024).

Pangeran Biru mencetak gol melalui Ciro Alves pada menit 6. Sedangkan gol balasan Semen Padang dibuat Gala Pagamo (52).

Hasil imbang tersebut membuat banyak pihak kecewa, termasuk para pemain hingga pelatih. 

Momen pemain Persib Bandung setelah pertandingan pun diunggah Instagram @persib. 

Anak asuh Bojan Hoda itu tampak murung setelah pertandingan.

Dalam video itu terlihat Tyronne del Pino yang tampak kecewa, ia beberapa kali menggeleng-gelengkapn kepala.

Baca juga: Persib Ditahan Juru Kunci Klasemen, Bojan Hodak Sebut karena Timnya Selalu Remehkan Tim Papan Bawah

Ia kemudian tampak berbincang dengan Beckham Putra.

Adik Gian Zola itu pun tampak sama kecewanya dan beberapa kali menundukkan kepala.

Di sisi lain terlihat juga Ciro Alves yang duduk sendirian yang tampak seperti melamun. 

Selain itu, ada juga Marc Klok dan Nick Kuipers yang tengah berbincang juga.

Wajah keduanya pun tampak murung dan kelelahan setelah pertandingan.

Unggahan itu pun langsung dibanjiri komentar bobotoh.

Bobotoh pun mengaku kecewa dengan hasil laga tersebut.

Meski begitu, mereka pun meminta anak asuh Bojan Hodak itu agar lebih baik lagi di laga berikutnya.

@why***.
Jadikan pelajaran sib meh lebih baik lagi kedepannya perjalanan masih panjang 

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved