Promotor Pastikan Konser Sheila On 7 Sudah Kantongi Izin, Digelar di Stadion Si Jalak Harupat
CEO Antara Suara, Andri Verraning Ayu, memastikan Konser Sheila On 7 Tunggu Aku di Bandung sudah mengantongi izin.
Penulis: Putri Puspita Nilawati | Editor: Giri
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Putri Puspita
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - CEO Antara Suara, Andri Verraning Ayu, memastikan Konser Sheila On 7 Tunggu Aku di Bandung sudah mengantongi izin.
Konser itu akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (28/9/2024).
Kondisi band asal Yogyakarta ini mengalami perubahan venue dua kali.
Sebelumnya, konser akan diadakan di Stadion Siliwangi, Kota Bandung. Lalu, lokasi diubah menjadi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Terbaru, venue yang dipakai adalah Stadion Si Jalak Harupat.
Baca juga: Promotor Sheila On 7 Siapkan Shuttle Bus Menuju Stadion Si Jalak Harupat, Berikut Rute dan Jamnya
Setelah venue diumumkan, publik memperbincangkan soal izin. Apalagi, sebelumnya, Kapolresta Bandung, Kombes Kusworo Wibowo, mengatakan, pihak penyelenggara belum mengajukan izin.
“Kami sampaikan bahwa surat izin pemakaian Stadion Si Jalak Harupat telah kami terima dari Dispora Bandung. Adapun proses pengajuan surat izin kepolisian juga berjalan dengan lancar, meski sempat terjadi riak kecil mewarnai proses tersebut,” ujar Andri dalam keterangannya, Kamis (26/9/2024).
Baca juga: Konser Sheila on 7 di Stadion Si Jalak Harupat Belum Kantongi Izin, Kepolisian Tunggu Promotor
Ia pun menyebutkan, Antara Suara bersama seluruh tim penyelenggara serta pihak terkait lainnya senantiasa menjalin komunikasi intensif demi terlaksananya konser Sheila On 7 Tunggu Aku Di Bandung.
“Kami optimistis dapat menyambut Anda dan seluruh Sheila Gank di Stadion Si Jalak Harupat pada Sabtu, 28 September 2024. Mohon doa baiknya,” ucap Andri. (*)
Rahasia Mendidik Anak di Usia Emas dan Remaja Menurut Psikolog |
![]() |
---|
Ban di Atas, Truk Ekspedisi Masuk Jurang di Cihanjuang Bandung Barat, Sopir Diduga Ngantuk |
![]() |
---|
Warga Perlu Waspada, Sejumlah Pohon di Ruas Jalan Cihapit Bandung Rawan Tumbang |
![]() |
---|
Wali Kota Farhan Paparkan Masalah Bandung, Teh Aanya Siap Kawal ke Tingkat Pusat |
![]() |
---|
DPRD dan Massa Aliansi Masyarakat Kabupaten Bandung Hasilkan Lima Poin Kesempatan, Ini Daftarnya |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.