Persib Bandung
Hari ini Laga Persib vs Persebaya, Maung dalam Kondisi Kritis Tapi Bojan Mengaku Merasa Beruntung
Kondisi Persib yang kritis membuat pertandingan nanti akan terasa sangat sulit. Namun Hodak mengaku masih beruntung karena kondisi ini.
Penulis: Adi Ramadhan Pratama | Editor: Kemal Setia Permana
Kuipers berharap timnya bisa mempersembahkan kemenangan.
Karena menurutnya ini merupakan target Persib
"Sejak awal dan kami sudah harus bersiap serta fokus menghadapi laga-laga di akhir. Saya rasa, bukan hanya untuk mendapat poin tapi bagaimana menjaga kondisi tetap fit dan fokus. Itu yang menjadi perhatian kami," ujarnya.
Terpisah, Pelatih Persebaya, Paul Munster, mengatakan timnya sudah siap seratus persen untuk menghadapi Persib, meskipun persiapan berjalan sangat singkat.
Baginya, pertandingan pekan ke-32 nanti merupakan laga yang sangat penting. Terutama karena pada laga terakhirnya, Persebaya harus menelan kekalahan di laga kandang saat menjamu Dewa United.
"Saya rasa memang butuh lebih banyak waktu, tapi jadwalnya saat ini begitu ketat. Namun, spirit dari tim juga sangat bagus, kami bersama-sama dan terus berjuang, mentalitas kami ditujukan untuk fokus pada laga ini, itu saja."
"Harapannya kami bisa mendapat hasil yang bagus," ujar Munster.
Munster mengatakan Persib adalah predator yang sangat berbahaya di Liga 1 musim ini dan siap memakan siapapun lawan. Bahkan dilihat dari head to head melawan Persib, Persebaya Surabaya terakhir mengoleksi kemenangan pada tahun 2021 atau tiga tahun lalu.
"Saya bukan pesulap, saya tidak memprediksi apa yang belum terjadi. Saya hanya fokus untuk pertandingan yang akan dihadapi. Tapi, bisa dilihat di papan atas dan papan bawah itu bisa saling mengalahkan. Liga ini sangat sulit diprediksi," katanya.
Senada dengan Munster, pemain Persebaya, Andre Oktaviansyah juga mengungkapkan kesiapannya.
Menurutnya, mereka memang hanya punya sedikit waktu untuk mempersiapkan diri.
"Tapi, itu kami maksimalkan sebaik mungkin. Kami tetap terus bersama-sama sejak pertandingan kemarin, tentunya kami harus tetap fokus untuk pertandingan nanti," ujarnya.
Seperti halnya Persib, pada laga nanti Persebaya juga dipastikan tak bisa menurunkan beberapa pemain pilarnya seperti Bruno Moreira Soares, Ripal Wahyudi, dan Muhammad Hidayat.
Moreira dipastikan absen lantaran terkena hukuman akumulasi setelah mengoleksi tujuh kartu kuning.
Ripal absen usai mendapatkan kartu merah secara langsung saat melawan Dewa United. Sedangkan Hidayat absen karena masih mengalami cedera. (*)
| Adam Alis Berbahagia Uilliam Barros Kabulkan Permintaanya saat Laga Persib Bandung vs Persis Solo |
|
|---|
| Sosok Saddil Ramdani: Winger Persib yang Meledak di Pinggir Lapangan, Lalu Tulis Permintaan Maaf |
|
|---|
| Ilustrasi Tato di Konten Persib Bikin Bobotoh Curiga: Kode Ciro Alves atau Joey Pelupessy? |
|
|---|
| Jadwal Persib Bandung vs Bali United di Stadion I Wayan Dipta, Bojan Hodak Kehilangan 1 Pemain |
|
|---|
| Ramon Tanque Janji Tak Akan Berhenti Berjuang untuk Persib, Bojan Hodak Dukung Penuh |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Latihan-Persib-Bandung-di-Stadion-Sidolig-Rabu-1742024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.