Nasib Mujur Korban Curanmor, Motor yang Dicuri Ketahuan Dijual Pelaku di Facebook, Dibeli Polisi 

Seorang korban pencurian motor ini tak menyangka motor yang dicurinya bisa kembali ditemukan setelah pelaku ketahuan menjualnya di Facebook

Editor: Hilda Rubiah
Istimewa
Ilustrasi - Nasib Mujur Korban Curanmor, Motor yang Dicuri Ketahuan Dijual Pelaku di Facebook, Dibeli Polisi  

TRIBUNJABAR.ID - Seorang korban pencurian motor atau korban curanmor ini tak menyangka motor yang dicuri bisa kembali ditemukan.

Motornya yang sempat hilang dicuri itu ditemukan setelah pelaku curanmor kepergok menjualnya di media sosial Facebook.

Setelah dilaporkan, Polres Metro Depok polisi yang mengendus aksi pelaku tersebut langsung turun tangan.

Polisi langsung berpura-pura menjadi pembeli dan mengamankan motor tersebut bersama pelakunya.

Baca juga: Komplotan Curanmor di Tasikmalaya Jual Hasil Curian di Sukabumi, Polisi: Ada Tersangka Asal Lampung

Kejadian ini dialami Jamal (41), pria asal Tapos, Kota Depok.

Jamal ini kehilangan motornya saat ditinggal sebentar di teras rumah.

"Ketika motor sudah enggak ada, tiba-tiba besoknya korban melihat di Facebook bahwa motornya dijual oleh pelaku," kata Kapolres Metro Depok Kombes Pol Arya Perdana saat Konferensi Pers, Jumat (22/3/2024).

Jamal kehilangan motornya pada Kamis (14/3/2024) sekitar pukul 10.07 WIB.

Saat itu, dia baru saja memarkirkan motornya di depan teras rumah selepas pulang kerja.

Jamal segera masuk ke rumah membawa jas hujan di genggaman tangannya.

"Tetapi korban ternyata lupa mencabut kunci kontaknya, setelah di dalam rumah, korban baru teringat kemudian kembali keluar. Tapi, motornya sudah tidak ada di teras rumah," ujar Arya.

Kepanikan melanda, Jamal bergegas meminta bantuan tetangganya untuk melihat isi rekaman CCTV.

"Terlihat (dalam rekaman) bahwa motornya diambil oleh dua orang laki-laki tidak dikenal dan salah satu pelaku memakai sweter merah dan topi," jelas Arya.

Sehari setelah kejadian, korban mencoba mencari motor miliknya di laman Facebook jual beli motor bekas.

Tak disangka, korban menemukan motornya ada di salah satu uanggahan.

Sumber: Kompas
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved