Persib Bandung

Sudah Pulih dari Keracunan Makanan, Bek Persib Bandung Ini Siap Mainkan Laga Ke-100 di Liga 1

Setelah sempat absen selama dua hari, bek jangkung Persib Bandung, Nick Kuipers, kembali bergabung dalam latihan tim di Stadion Sidolig.

Penulis: Cipta Permana | Editor: Hermawan Aksan
Istimewa/ Persib.co.id.
Setelah sempat absen selama dua hari, bek jangkung Persib Bandung, Nick Kuipers, kembali bergabung dalam latihan tim di Stadion Sidolig, Kota Bandung, Kamis (15/2/2024). 

Laporan wartawan Tribunjabar.id, Cipta Permana

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Setelah sempat absen selama dua hari, bek jangkung Persib Bandung, Nick Kuipers, kembali bergabung dalam latihan tim di Stadion Sidolig, Kota Bandung, Kamis (15/2/2024).

Sebelumnya, pemilik nomor punggung dua tersebut absen akibat keracunan makanan.

Setelah mendapat pengobatan dan beristirahat, Nick pun mengaku, kondisinya saat ini sudah lebih baik daripada sebelumnya meski belum sepenuhnya pulih.

Namun, Nick mengaku akan berusaha mengejar ketertinggalan kebugarannya dengan kembali melahap program latihan dari tim pelatih Maung Bandung seperti sebelumnya.

"Ya, merasa jauh lebih baik. Memang belum seratus persen, tapi lebih baik dari sebelumnya," ujarnya seusai mengikuti latihan tim.

Meski telah kembali bergabung, bek kelahiran Maastricht, Belanda, 8 Oktober 1992, tersebut terlebih dulu harus melewati tahapan pemeriksaan kondisi kebugarannya, sebelum menjalani program latihan bersama para punggawa Maung Bandung lainnya.

Nick pun merasa senang karena mampu melewati program hari ini dengan baik.

Ia berharap kondisinya terus membaik sehingga bisa bermain melawan Barito Putera, yang menandai penampilan ke-100 bersama Persib di ajang kompetisi resmi Liga 1.

Baca juga: Bos Persib Bandung Ini Sempat Marah saat Hendak Mencoblos di Kircon Bandung, Ini Alasannya

"Di latihan hari ini saya merasa bagus dan senang bisa kembali," ucapnya

Nick menambahkan, ia sangat termotivasi untuk dapat melalui laga pekan ke-25 Liga 1 kontra Barito Putera tersebut.

Hal itu menurutnya akan menjadi laga istimewa dan sebuah penghargaan baginya sepanjang memperkuat Maung Bandung.

"Saya sangat menantikan kesempatan untuk bisa memainkan pertandingan ke-100."

"Menurut saya, ini menjadi sebuah penghargaan buat saya untuk bisa bersama dengan klub dalam waktu yang lama dan itu akan menjadi pertandingan yang spesial untuk bisa bermain di klub besar seperti Persib," katanya.

Dilansir dari laman Transfermarkt, Nick Kuipers pun telah mencatatkan 108 penampilan dan menyumbangkan enam gol dan dua assist bagi klub Maung Bandung.

Jumlah tersebut merupakan akumulasi penampilanya di ajang kompetisi Liga 1, turnamen pramusim seperti Piala Presiden, dan Piala Menpora. (*)

Baca berita-berita Persib Bandung di Tribunjabar.id

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved