Persib Bandung
Jelang Barito Putera vs Persib Bandung, Alberto Rodriguez Pede Lahap Menu Latihan Bojan Hodak
Jelang Barito Putera vs Persib Bandung, pelatih Bojan Hodak menggenjot para pemainnya.
TRIBUNJABAR.ID - Jelang Barito Putera vs Persib Bandung, pelatih Bojan Hodak menggenjot para pemainnya.
Sempat jeda sehari, untuk memberi kesempatan kepada para Pemain Persib Bandung untuk mencoblos, Kamis (15/2/2024), mereka sudah berlatih lagi.
Termasuk bek Persib Bandung Alberto Rodriguez hadir di Stadion Sidolig, tadi pagi.
Jelang Barito Putera vs Persib Bandung yang bakal digelar pada Jumat (23/2/2024), di Stadion Sultan Agung, Bantul, Alberto Rodriguez melihat sisi positif dari panjangnya persiapan tim pada jeda kompetisi berkenaan dengan Pemilu 2024.
Menurutnya, persiapan serius dilakukan tim agar bisa meraih hasil maksimal di laga lanjutan Liga 1 2023/2024 tersebut.
Alberto cukup percaya, usaha yang dilakukan akan berbuah manis.
"Ya, tim sedang bekerja keras untuk kembali tampil sebaik mungkin melawan Barito," kata bek asal Spanyol tersebut.
Karena itu, seluruh menu latihan diikuti sangat antusias oleh semua pemain.
Pemain bernomor punggung 22 ini melihat hal bagus dari keseriusan pada sesi latihan.
"Staf pelatih membuat kami berlatih sangat keras tapi itu bagus untuk tim," ungkapnya. (persib.co.id)
Artikel TribunJabar.id lainnya bisa disimak di GoogleNews.
Jelang Barito Putera vs Persib Bandung
Alberto Rodriguez
Bojan Hodak
Stadion Sultan Agung
Persib Bandung
| Bojan Hodak Puji Federico Barba, Pemain Berpengalaman yang Jadi Napas Baru di Lini Pertahanan Persib |
|
|---|
| Sosok Nazriel Alfaro, Gelandang Persib Bandung yang Membela Timnas Indonesia di Piala Dunia U17 2025 |
|
|---|
| Selangor FC Bisa Berbeda Dibanding Sebelumnya, Persib Wajib Waspada 6 Indikator Penting Ini |
|
|---|
| Saddil Ramdani Beri Pesan untuk Bobotoh yang 'Invasi' Malaysia: Jaga Nama Baik Persib |
|
|---|
| Persib Mantap ke Malaysia, Barba dan Haye Satu Suara Soal Target Tiga Poin |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Alberto-Rodriguez-Martin-foto-Adi.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.