Berita Viral

Viral, Pengemis Ketahuan Beli Makanan di Restoran usai Minta-minta, Begini Reaksi Si Pemberi Uang

Heboh di media sosial aksi perempuan lansia yang mengemis ketahuan membeli makanan di restoran.

(Mothership)
Aksi perempuan lansia di Negeri Singa baru-baru ini viral di Singapura karena kedapatan mengemis lalu membeli makanan di restoran oleh si pemberi uang. Perempuan berusia 66 tahun itu diketahui meminta uang kepada orang-orang yang lewat di mal Junction 8 di Bishan, Singapura. 

TRIBUNJABAR.ID - Heboh di media sosial aksi perempuan lansia yang mengemis ketahuan membeli makanan di restoran.

Bahkan, pengemis lansia itu ketahuan membeli makanan di restoran oleh si pemberi uang.

Diketahui, perempuan berusia 66 tahun meminta uang kepada orang-orang yang lewat di mal Junction 8 di Bishan, Singapura.

Baca juga: Viral Video Pegawai Puskesmas Ngamuk hingga Tolak Pasien, Gara-gara Tak Bawa Kartu BPJS

Ia pun kemudian ketahuan membeli minuman dan kue seharga 8,50 dollar Singapura (sekitar Rp 100.000) dari The Coffe & Tea Leaf.

Aksi perempuan itu pertama kali diungkap oleh followe halaman Instagram @sgfollowsall.backup sebagaimana yang diberitakan Mothership, Jumat (19/1/2024).

Diceritakan bahwa follower itu pernah memberi perempuan itu 4 dollar Singapura (sekitar Rp 50.000) ketika pengemis meminta uang untuk membeli makanan pada 15 Januari 2024.

Lantaran pelapor dan teman-temannya merasa kasihan pada perempuan itu, mereka akhirnya setuju untuk memberikan uang tersebut.

Akan tetapi setelah si pengemis menerima uang, si pemberi pun mendapati pengemis lansia itu langsung pergi ke kafe The Coffe Bean & The Leaf dan membeli minuman serta kue senilai 8,50 dollar Singapura.

Selain itu, pelapor juga mengklaim bahwa pada saat itu, seorang pengunjung mal lain yang lewat mengatakan kepada mereka bahwa perempuan tersebut meminta-minta kepada banyak orang.

Namun, pelapor mengaku ikhlas sudah memberikan uang kepada nenek tersebut.

Pelapor merasa perlu menceritakan temuannya itu agar orang lain tidak tertipu oleh 'akting' dari pengemis.

Penjelasan pengemis

Seperti yang dilansir Kompas.com dari Shin Min Daily News, pengemis lansia yang dimaksud kedapatan tengah berada di sebuah toko pakaian di dekat pintu masuk mal.

Setelah meninggalkan toko, perempuan itu pun menghampiri reporter dan bertanya apakah ia bisa menggunakan ponsel milik reporter tersebut untuk menelpon temannya.

Nenek itu mengaku ingin meminjam telepon dengan alasan ponselnya tertinggal di rumah ketika mengisi daya.

Enggan disebut namanya, perempuan itu mengaku kepada Shin Min Daily News dirinya berusia 66 tahun dan mulai mengemis di malam tersebut pada 2023.

Yakin tak lakukan kesalahan

Lebih lanjut, perempuan itu juga mengonfirmasi kepada Shin Min Bahwa ia meminta uang kepada beberapa orang pada 15 Januari sebelum ia memiliki cukup uang untuk membeli makanan dari The Coffe Bean &Tea Leaf.

Akan tetapi ia yakin bahwa tidak melakukan kesalahan dengan makan di kafe karena dia tidak berbohong kepada siapapun.

Ia juga mengaku hanya meminta-minta kepada orang yang lewat lantaran dia tidak memiliki uang untuk membeli makan siang.

Ia mengatakan sebelumnya pernah bekerja sebagai resepsionis, tetapi sudah tidak bekerja selama beberapa tahun terakhir.

Selain itu, pengemis itu mengaku suaminya sangat pelit meski kaya.

Dikatakannya, ia hanya menerima nafkah harian kurang dari 10 dollar Singapura (sekitar Rp 120.000) atau bahkan tidak sama sekali.

Meskipun memiliki seorang putra dan putri, perempuan itu mengatakan bahwa putrinya tidak akan memberinya bantuan keuangan karena hubungan mereka telah memburuk.

"Anak saya mengidap autisme dan tidur di jalanan. Suami dan anak perempuan saya menolak untuk mengizinkannya kembali ke rumah, jadi saya tidak yakin di mana tepatnya anak saya berada," tambah perempuan itu.

(Tribunjabar.id/Salma Dinda) (Kompas.com/Irawan Sapto)

Baca berita Tribun Jabar lainnya di GoogleNews.

#BeritaViral

 

Sumber: Kompas
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved