Update Anggota Satpol PP Garut Dukung Gibran, Bawaslu Bakan Libatkan Saksi Ahli Menpan RB

pelibatan saksi ahli dalam kasus tersebut untuk mengetahui status kepegawai belasan anggota Satpol PP Garut yang saat ini mereka disebut TKS.

capture video
Viral tiga belas anggota Satpol PP di Garut dukung salah satu cawapres Pilpres 2024, sebut Indonesia butuh pemimpin muda. Pihak Satpol PP Garut saat ini sedang melakukan investigasi. 

Laporan Kontributor Tribunjabar.id Garut, Sidqi Al Ghifari

TRIBUNJABAR.ID, GARUT - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Garut melibatkan saksi ahli dalam proses penegakan hukum terhadap anggota Satpol PP Garut yang videonya viral dukung Gibran Rakabuming Raka. 

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Bawaslu Garut, Ahmad Nurul Syahid.

Ia menyebut saksi ahli tersebut akan didatangkan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) 

"Update nya masih kita proses, kita akan undang saksi ahli dari Kemenpan-RB untuk memastikan status kepegawaiannya," ujar Ahmad saat dihubungi Tribunjabar.id, Rabu (17/1/2024). 

Ia menuturkan, pelibatan saksi ahli dalam kasus tersebut untuk mengetahui status kepegawai belasan anggota Satpol PP Garut yang saat ini mereka disebut sebagai tenaga kerja sukarela (TKS). 

Maka menurutnya, perlu adanya keterangan dari ahli untuk mengetahui lebih jelas terkait status kepegawaian mereka. 

"TKK dan TKS itu pakah  menjadi bagian dari ASN ataukah ada istilah lain seperti PNM itu sama tidak, dan itu kewenangannya ada di Kemenpan-RB," ungkapnya. 

Ia menuturkan, setelah meminta keterangan ahli, pihaknya kemudian akan kembali membahas persoalan tersebut dengan  unsur Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) yakni Kejaksaan Negeri Garut, Polres Garut, dan Bawaslu.

Setelah itu, kasus video viral belasan anggota Satpol PP Garut yang dukung Gibran Rakabuming Raka bisa disimpulkan. 

"Sekarang kita tinggal menunggu kesediaan dari pihak Kemenpan-RB," ucap Ahmad. 

Sebelumnya dalam video viral itu, 14 anggota Satpol PP Garut yang melakukan perekaman video.

Seorang yang duduk paling depan mengucapkan,

"Kami dari Forum Komunikasi Satuan Polisi Pamong Praja Garut,"

Lalu secara bersama orang-orang yang berseragam Satpol PP dalam video tersebut

mengungkapkan, "Indonesia membutuhkan pemimpin muda di masa depan.

Mereka kemudian serentak menyebut, "Mas Gibran Rakabuming Raka."

Di antara mereka kemudian mengangkat foto Gibran yang merupakan calon wakil presiden nomor urut 02. (*)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved