Bacaan Doa

8 Bacaan Doa yang Dapat Dibaca di Momen Hari Ibu 22 Desember, Lengkap dengan Arti dan Keutamaannya

Berikut inilah 8 bacaan doa untuk ibu yang cocok dipanjatkan di momen Hari Ibu, lengkap dengan artinya dan keutamaannya.

Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Hilda Rubiah
Pixabay
Ilustrasi - 8 Bacaan Doa yang Dapat Dibaca di Momen Hari Ibu 22 Desember, Lengkap dengan Arti dan Keutamaannya 

TRIBUNJABAR.ID - Berikut inilah 8 bacaan doa untuk ibu yang cocok dipanjatkan di momen Hari Ibu, lengkap dengan keutamaannya.

Setiap tanggal 22 Desember diperingati sebagai Hari Ibu.

Selain memberikan ucapan ataupun kado dalam bentuk materi, jangan lupa kita juga sangat dianjurkan mendoakannya.

Dalam Islam diajarkan berbakti kepada kedua orangtua termasuk kepada ibu termasuk suatu kewajiban.

Baca juga: 20 Kata-kata Menyentuh Ucapan Selamat Hari Ibu 2023 dalam Bahasa Sunda, Bagikan di Media Sosial

Hal ini sebagaimana diperintahkan langsung Allah SWT dalam Al Quran Surat Al-Luqman ayat 14.

وَوَصَّيْنَا ٱلْإِنسَٰنَ بِوَٰلِدَيْهِ حَمَلَتْهُ أُمُّهُۥ وَهْنًا عَلَىٰ وَهْنٍ وَفِصَٰلُهُۥ فِى عَامَيْنِ أَنِ ٱشْكُرْ لِى وَلِوَٰلِدَيْكَ إِلَىَّ ٱلْمَصِيرُ

Artinya: "Dan Kami perintahkan kepada manusia (berbuat baik) kepada dua orang ibu-bapaknya; ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam dua tahun. Bersyukurlah kepada-Ku dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-Kulah kembalimu."

Berikut inilah 8 bacaan doa untuk ibu.

1. Doa memohon ampunan dosa orangtua (pendek)

اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِى وَلِوَ الِدَىَّ وَارْ حَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَا نِى صَغِيْرًا

Allahummaghfirlii wa liwaa lidhayya warham humaa kamaa rabbayaa nii shoghiroon

Artinya : "Ya Allah, ampunilah aku dan kedua orang tuaku, baik ibu dan bapakku, kasihanilah keduanya seperti mereka menyayangiku di waktu kecil."

Tentu saja bacaan doa untuk orangtua ini juga merupakan doa untuk ibu dan semestinya sudah melekat dan kerap kita bacakan setiap hari setelah melaksanakan salat.

2. Doa untuk memohon ampunan dosa (panjang)

اَللّٰهُمَّ اغْفِرْلِىْ ذُنُوْبِىْ وَلِوَالِدَىَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِىْ صَغِيْرًا. وَلِجَمِيْعِ الْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ،اَلْاَحْيَآءِ مِنْهُمْ وَاْلاَمْوَاتِ، وَتَابِعْ بَيْنَنَا

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved