Superball
Dua Legenda Liverpool Ini Siap Jadi Pelatih The Reds, Masa Bakti Juergen Klopp Segera Berakhir?
Juergen Klopp bisa dibilang benar-benar memberikan warna baru bagi Liverpool sejak tiba sebagai pelatih pada 2015.
TRIBUNJABAR.ID - Masa bakti Juergen Klopp di Liverpool tampaknya sudah hampir berakhir.
Liverpool dikabarkan mulai mencari pengganti Juergen Klopp di kursi pelatih.
Juergen Klopp bisa dibilang benar-benar memberikan warna baru bagi Liverpool sejak tiba sebagai pelatih pada 2015.
Pelatih asal Jerman itu sukses melakukan perubahan secara bertahap hingga kembali membuat Liverpool disegani di Inggris dan Eropa.
Selama menjadi pelatih Liverpool, Juergen Klopp sudah berhasil memenangi semua trofi bergengsi di domestik dan interkontinental.
Namun, kemenangan yang paling berkesan tentu berhasil membawa The Reds meraih gelar Liga Inggris pertama setelah 30 tahun.
Tidak hanya itu, mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut juga sukses mempersembahkan trofi Liga Champions keenam bagi Liverpool.
Berbagai prestasi yang sudah didapatkan Klopp membuat namanya dielu-elukan oleh para pendukung Liverpool.
Baca juga: Jordan Henderson Sesali Liverpool Batal Merekrut Jude Bellingham yang Kini Sukses di Real Madrid
Namun, tidak mungkin jika Juergen Klopp terus-terusan melatih Liverpool sepanjang hidupnya.
Kontrak Klopp di Anfield kini hanya sampai 30 Juni 2026.
Artinya, Klopp hanya memiliki waktu kurang lebih tiga tahun lagi bersama Liverpool.
Meski belum memastikan kapan dia pergi, Klopp sudah memberikan isyarat bahwa suatu saat ia akan pergi dari Liverpool.
"Saya belum tahu apakah saya akan melakukan sesuatu yang sama berbeda setelah meninggalkan Liverpool," ucap Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.
"Saya ingin menjaga opsi saya tetap terbuka," imbuhnya.
Dengan kondisi tersebut, Liverpool sepertinya sudah mulai mencari suksesor Klopp pada masa mendatang.
| RESMI Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona Gantikan Xavi Hernandez: Gaya Mainnya Berani | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Nasib Nahas Xavi Hernandez, Resmi Dipecat setelah Mengkritik Keuangan Klub Barcelona | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| RESMI Xavi Hernandez Dipecat Barcelona, Mantan Pelatih Timnas Jerman Ini Siap Jadi Pengganti | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Rencana Mengejutkan Arne Slot di Liverpool: Akan Andalkan 4 Pemain, Salah Satunya Darwin Nunez! | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|
| Bocoran Mohamed Salah soal Masa Depannya: Akan Berjuang Sekuat Tenaga demi Raih Trofi bagi Liverpool | 
				      										 
												      	 | 
				    
|---|

												      	
												      	
												      	
												      	
				
			
											
											
											
											
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.