Polsek Sagalaherang Bersama Komunitas Motor Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak-anak Yatim Piatu
Polsek Sagalaherang bersama Komunitas Motor Binaan Unit Kamsel Satlantas Polres Subang berbagi kebahagiaan di bulan Ramadhan bersama anak yatim piatu.
Penulis: Ahya Nurdin | Editor: Hermawan Aksan
Laporan Kontributor Tribunjabar.id, Subang, Ahya Nurdin
TRIBUNJABAR.ID, SUBANG - Polsek Sagalaherang bersama Komunitas Motor Binaan Unit Kamsel Satlantas Polres Subang berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan bersama puluhan anak yatim piatu, Minggu (26/3/2023).
"Kegiatan ini sebagai bentuk berbagi kebaikan dan kebahagiaan di bulan Ramadhan, dengan sasaran anak yatim piatu," ujar Kapolsek Sagalaherang, Iptu Irfan Taufik Firmansyah, Minggu (26/3/2023) sore.
Kegiatan berbagi kebahagiaan bersama puluhan anak yatim-piatu ini dibagi menjadi tiga titik, yakni di Desa Sagalaherang Kaler, Curug Agung, dan Aula Polsek Sagalaherang.
"Hari ini kita bersama komunitas motor berbagi kebahagiaan dengan 60 anak yatim piatu, dengan memberikan uang takjil dan aneka kue serta mainan anak-anak," katanya.
Menurut Kapolsek, bulan Ramadhan merupakan bulan penuh kebaikan.
Untuk mengimplementasikan makna tersebut Polsek Sagalaherang melakukan santunan anak yatim-piatu.
“Semoga apa yang kami berikan bisa bermanfaat dan bisa membantu kebutuhan para anak yatim di bulan suci Ramadhan ini," katanya.
Irfan juga mengatakan pemberian bantuan ini merupakan inisiatif pribadinya, untuk berbagi keberkahan pada bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah dengan anak yatim.
"Semoga kegiatan ini bisa semakin meningkatkan ketakwaan dan keimanan kita semua khususnya jajaran Polsek Sagalaherang di bulan suci Ramadhan ini dan terus bahu-membahu berbagi kebaikan kepada orang-orang yang membutuhkan," ucapnya
Irfan juga mengungkapkan, santunan yatim itu merupakan bentuk perhatian jajaran Kepolisian Polsek Sagalaherang dalam mengayomi masyarakat.
"Polsek Sagalaherang tidak hanya memberikan perlindungan hukum, tapi juga merupakan bagian masyarakat dalam berkehidupan dan bermasyarakat dan kegiatan ini sebagai bentuk perhatian dan kedekatan kami dengan masyarakat di sini, khususnya anak yatim," ujarnya. (*)
| Kabar Terbaru Ahmad Sahroni Bertemu Waketum PSI, Akrab hingga Nostalgia Hobi dan Dunia Politik |
|
|---|
| Cara Cek Penerima Bansos Cair Oktober 2025 Pakai KTP, Ada Beras 10 Kg hingga Lansia Dapat Rp600 Ribu |
|
|---|
| Langkah Awal Penuh Makna : Truntum Cihampelas Gelar Doa Bersama dan Berbagi Kebahagiaan |
|
|---|
| Cara Dapatkan 7 Bansos Cair Bulan Agustus 2025, Lansia Dapat Rp 600 Ribu hingga BPNT Rp 200 Ribu |
|
|---|
| Cara Dapatkan 13 Bansos Cair Bulan Juni 2025, BSU Rp 300 Ribu hingga Beras 10 Kg, Daftar via DTSEN |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Polsek-Sagalaherang-dan-Komunitas-Motor-berbagi-kebahagiaan-Minggu-2632023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.