Kabar Seleb
Ketika Ramai Childfree, Rey Mbayang dan Dinda Hauw Ungkap Merasa Dapat Anugerah Dengar Jeritan Anak
Di tengah ramai tren childfree yang jadi hangat dibahas publik, Rey Mbayang dan Dinda Hauw mengungkapkan nikmatnya memiliki buah hati
TRIBUNJABAR.ID - Di tengah ramai tren childfree, Rey Mbayang dan Dinda Hauw mengungkapkan nikmatnya memiliki buah hati.
Bagi kedua pasangan selebriti tersebut, memiliki anak adalah sebuah anugerah yang bisa membuat mereka banyak belajar dan terus belajar menjadi orangtua.
Sebagai ibu, Dinda Hauw banyak belajar apalagi saat ini dirinya sedang hamil anak kedua dan akan segera melahirkan.
"Punya anak tuh anugerah yaa," kata Rey Mbayang saat ditemui di kawasan Kemang Jakarta Selatan, Senin (13/2/2023).
Baca juga: Annisa Pohan Bersuara Soal Kontroversi Childfree yang Ramai Dibahas, Uraikan 3 Makna Kehadiran Anak
"Iyaa bener dan seru banget, kita jadi belajar juga. Nggak cuman anak yang belajar tapi kita juga yang belajar," timpal Dinda Hauw.
Rey Mbayang mengungkapkan bahwa baginya jeritan dan tangisan anak akan selalu terdengar indah.
Hal itu bisa membuatnya semangat upgrade diri sebagai orangtua.
"Kita upgrade terus buat anak ya. Buat kami punya anak itu anugerah setiap dia teriak atau nangis itu sesuatu yang bikin kita tambah semangat," terang Rey.
"Dan yang pasti karena anak itu amanah jadi alasan untuk upgrade diri," tuturnya.
Saat ini Dinda Hauw sedang hamil anak kedua buah cintanya dengan Rey Mbayang.
Usia kandungannya sudah memasuki delapan bulan dan rencananya akan melahirkan bulan depan.
Dinda dan Rey mengabarkan bahwa mereka akan memiliki anak kedua yang kembali berjenis kelamin laki-laki.
Baca juga: Apa Itu Childfree Pilihan Hidup Personal Seseorang yang Viral Dibicarakan? Kenali Alasan-alasannya
Annisa Pohan Bersuara Soal Kontroversi Childfree
Sebelumnya, publik figur Annisa Pohan juga turut memberikan komentar terkait Kontroversi pernyatan selebgram Gita Savitri soal childfree.
Kontroversi childfree kini tengah ramai menjadi perbincangan di Indonesia.
| Postingan Astrid Kuya Jadi Sorotan Setelah Uya Kuya Dinyatakan Tak Bersalah dan Aktif Lagi di DPR |
|
|---|
| Jennifer Bachdim Alami Insiden di Kamar Mandi Hingga Panggil Damkar, Barang Berharga Patah |
|
|---|
| Pesan Menyentuh Vidi Aldiano usai Putuskan Hiatus Derita Kanker, Banjir Doa |
|
|---|
| Momen Raffi Ahmad Menjenguk Korban Ledakan SMAN 72 Jakarta di RS, Sampaikan Keprihatinan |
|
|---|
| Aditya Zoni Bongkar Perlakuan Dialami Ammar Zoni di Lapas Nusakambangan, Soroti Kaki Sang Kakak |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/dinda-hauw-dan-rey-mbayang-serta-bayinya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.