Penemuan Mayat di Subang
Update Kasus Subang, Sepekan Lagi Kasus Perampasan Nyawa Ibu Anak Setahun, Kapolda Bicara Alat Bukti
Hampir setahun kasus perampasan nyawa ibu dan anak di Subang itu masih belum menemukan titik terang. Kapolda Jabar bicara soal alat bukti
Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Hilda Rubiah
TRIBUNJABAR.ID - Kejadian tragis dialami Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (23) yang ditemukan tewas dalam bagasi mobil Alphard di samping rumahnya, di Jalan Cagak, Subang (18/8/2021) lalu, masih menjadi misteri.
Hampir setahun kasus perampasan nyawa ibu dan anak di Subang itu masih belum menemukan titik terang.
Penyelidikan yang berlangsung hampir setahun kasus Subang itu belum mampu mengungkap tersangka.
Berbagai upaya polisi telah dilakukan.
Mulai dari pemeriksaan para saksi, olah TKP yang dilakukan beberapa kali hingga dua kali autopsi.
Baca juga: HAMPIR SETAHUN Kasus Perampasan Nyawa di Subang Masuki Babak Baru, Satu Orang dari Jakarta Diamankan
Tak hanya itu, kasus Subang pun turut diambil alih Polda Jabar hingga sempat melibatkan BIN.
Kepolisian pun telah menyebarkan sketsa wajah pelaku.
Tak sedikit publik yang mengikuti kasus Subang ini mendesak agar Polda Jabar segera menyelesaikan kasus tersebut.
Merespons hal tersebut, Kapolda Jabar, Irjen Pol Suntana angkat bicara.
Kapolda mengaku pihaknya masih terus berupaya mengungkap kasus perampasan nyawa ibu dan anak di Subang tersebut.
Jajaran Polda Jabar menyebut pihaknya masih kesulitan mengungkap tersangka kasus Subang karena minimnya alat bukti.
"Kami jajaran Polda Jabar belum bisa mengungkap Kasus Subang, akibat minimnya pembuktian," ujar Kapolda Jabar, Irjen Pol Suntana, Senin(1/8/2022) lalu.
Namun, Irjen Pol Suntana menegaskan agar masyarakat percaya pihak kepolisian masih bekerja.
Menurutnya, Polda Jabar masih bekerja untuk terus mengungkap kasus Subang tersebut.