Peternak di Majalengka Gusar Tunggu Vaksin PMK, Berpacu dengan Waktu Mendekati Iduladha

Di tengah merebaknya kasus PMK, Pemerintah Daerah Kabupaten Majalengka belum menerima pasokan vaksin PMK dari pusat.

Penulis: Eki Yulianto | Editor: Seli Andina Miranti
Tribun Cirebon/ Eki Yulianto
Sapi-sapi yang ada di peternakan warga di Blok Pancureundang Tonggoh, Kelurahan Babakan Jawa, Kecamatan/Kabupaten Majalengka disuntik multivitamin oleh Dokter Hewan DKP3 Majalengka 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Eki Yulianto

TRIBUNJABAR.ID, MAJALENGKA- Jelang Iduladha 2022, penyebaran wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) kian masif terjadi di berbagai wilayah.

Hal ini bikin para peternak di Kabupaten Majalengka gusar.

Sebab, di tengah merebaknya kasus PMK, pemerintah daerah belum menerima pasokan vaksin PMK dari pusat.

Sehingga, ratusan peternak sapi di Kabupaten Majalengka harus menunggu lebih lama pasokan vaksin PMK.

Sementara saat ini mereka tengah bersiap berjualan sapi untuk momentum Iduladha.

"Asana teh belum kalau vaksin mah (kayanya belum kalau vaksin mah)," ujar Peternak Sapi di Blok Pancureundang Tonggoh, Kelurahan Babakan Jawa, Kecamatan/Kabupaten Majalengka, Sadi (77), Jumat (17/6/2022).

Ia bersama peternak sapi lainnya, sampai saat ini hanya diberi suntikan vitamin untuk kekebalan tubuh sapi itu sendiri.

Namun, jika vaksin, pihaknya tampaknya belum mendapatkannya.

Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Majalengka juga memastikan vaksin PMK belum tersedia hingga hari ini.

Baca juga: Vaksin PMK untuk Hewan Ternak Sudah Ada di Indonesia, Kota Bandung Masuk Gelombang I ?

Vaksin baru dijadwalkan tiba beberapa pekan ke depan atau mendekati momen Iduladha.

"Sampai saat ini belum ya, vaksin. Kita nunggu dari pemerintah," ujar Dokter Hewan DKP3 Majalengka, Tisna disela-sela kegiatan penyuntikan multivitamin di blok setempat, Jumat (17/6/2022).

Berdasarkan catatan Pemkab Majalengka, sebanyak 2 sapi sempat terpapar PMK sampai hari ini.

Sapi-sapi ini juga memerlukan penanganan khusus agar tidak menularkan kepada sapi atau hewan ternak lain.

Sebanyak 30 sapi dari 20 peternak di Blok Pancureundang Tonggoh disuntik multivitamin.

Sumber: Tribun Cirebon
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved