Kabar Seleb
Sarah Menzel Kekasih Azriel Ulang Tahun, Anang & Ashanty Beri Kado Cincin Berlian untuk Calon Mantu
Sarah Menzel berulang tahun ke-20, Anang Hermansyah dan Ashanty beri hadiah ulang tahun cicin berlian untuk calon menantunya itu.
Penulis: Rheina Sukmawati | Editor: Rheina Sukmawati
Sebelumnya, Sarah Menzel mendapatkan kejutan ulang tahun dari keluarga sang pacar.
The Hermansyah, sebutan untuk keluarga Anang Hermansyah memberikan kue ulang tahun dan merayakan kebersamaannya.
Melalui Instagram Story milik Azriel Hermansyah tampak Sarah Menzel tengah berduduk santai.
Tiba-tiba keluarga Azriel membawakan kue untuk dirinya dan menyanyikan lagu ulang tahun untuk Sarah Menzel.
Tampak dari video tersebut Sarah Menzel begitu kaget dan terlihat bahagia.
Ia pun meniup lilin tersebut dan ia mendapatkan ucapan selamat ulang tahun dari keluarga kekasihnya tersebut.
Sementara itu, sikap Ashanty kepada Sarah Menzel pun banyak disoroti publik.
Salah satunya, pada momen ulang tahun sarah tersebut.
Melansir unggahan di Instagram miliknya, Rabu (15/6/2022) Ashanty sampai menyiapkan kejutan khusus bagi Sarah.
"HBD Anak cantik @ssarah_menzel. Wish u all the best and stay Happy," tulis Ashanty dalam unggahannya itu.
Tak hanya itu, ia pun mendatangkankan ibu Sarah Menzel dari Bali.
Dari foto yang diunggahnya pun, terlihat Ashanty dan Anang Hermansyah membawa kue untuk Sarah dan ditemni oleh Azriel Hermansyah.
Tak hanya mereka, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar pun turut hadir di pesta kejutan untuk Sarah Menzel.
Sementara itu, Krisdayanti juga turut memberikan selamat dengan mengunggah potret kedekatan sang putra bersama calon mantunya tersebut.
Istri Raul Lemos itu juga turut mengucapkan terima kasih pada Sarah Menzel lantaran sudah menjaga dan menemani putranya melewati berbagai hal selama ini.
"Happiest birthday ever jegeg @ssarah_menzel the cutest girl who’s brilliantly hearted who always caring and hold ever my son hands,” tutur Krisdayanti.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/Anang-Hermansyah-memberikan-hadiah-ulang-tahun-cincin-berlian-untuk-Sarah-Menzel-1.jpg)