Superball

Masalah Baru Xavi Hernandez: Barcelona Punya 8 Striker, Siapa akan Jadi Pilihan Utama?

Tak tanggung-tanggung, Barcelona kini punya 10 nama penyerang yang bisa menjadi pilihan bagi pelatih Xavi Hernandez untuk ia turunkan.

Editor: Hermawan Aksan
MARTIN MEISSNER / POOL / AFP
Ferran Torres, salah satu striker baru Barcelona 

TRIBUNJABAR.ID - Tak tanggung-tanggung, Barcelona kini punya 10 nama penyerang yang bisa menjadi pilihan bagi pelatih Xavi Hernandez untuk ia turunkan dalam starting line-up.

Nama-nama baru seperti Pierre-Emerick Aubameyang, Ferran Torres, dan Adama Traore bergabung dengan skuad Blaugrana pada bursa transfer Januari.

Apakah kehadiran mereka menjadi solusi untuk mengatasi paceklik gol Barcelona musim ini?

 

UMUMKAN PEMAIN- La Liga mengumumkan pemain baru. Pierre-Emerick Aubameyang, pemain timnas Gabon resmi pindah ke Barcelona.
UMUMKAN PEMAIN- La Liga mengumumkan pemain baru. Pierre-Emerick Aubameyang, pemain timnas Gabon resmi pindah ke Barcelona. (Tangkapan layar Twitter)

Hal itu menjadi dasar alasan yang menyebutkan tim bermain buruk.

Barcelona kehilangan Ansu Fati, Ousmane Dembele, Sergio Aguero, dan Martin Braithwaite ketika itu, petaka datang karena Barcelona kalah 1-0 dari Rayo Vallecano pada Oktober 2021.

Kekalahan itu membuat sang juru taktik asal Belanda angkat kaki dari Camp Nou.

Langkah preventif Barcelona adalah menunjuk Xavi Hernandez sebagai pengganti Koeman.

Sejak awal dia sudah mengatakan ingin menambah kekuatan Barcelona, terutama di ini depan.

Baca juga: Mantan Striker Real Madrid Ini Ternyata Ngebet Ingin Gabung Barcelona, Bakal Dicap Pengkhianat?

 
Wajar saja, Barcelona, yang notabene tim elite di Eropa, hanya mampu mencetak dua gol selama babak penyisihan grup Liga Champions dalam 6 pertandingan.

Blaugrana pun harus rela finis di peringkat 3 dan turun kasta bermain di Liga Eropa musim ini.

"Kami perlu memperkuat tim, di atas segalanya dalam serangan, itu terbukti," kata Xavi setelah kedatangan pemain baru pada jendela transfer Januari, dikutip dari Goal Indonesia.

Kehadiran Aubameyang, Adama Traore, dan Ferran Torres jelas menjadi pekerjaan baru dan berbeda dari pendahulunya Xavi.

Jika Koeman kekurangan, Xavi terlalu banyak opsi.

Dia harus menemukan keseimbangan tim untuk mendapatkan duet lini depan idaman.

Pelatih Barcelona Spanyol Xavi Hernandez menyaksikan pertandingan leg pertama babak 16 besar Copa del Rey (Piala Raja) antara Athletic Club Bilbao dan FC Barcelona di stadion San Mames di Bilbao pada 20 Januari 2022.
Pelatih Barcelona Spanyol Xavi Hernandez menyaksikan pertandingan leg pertama babak 16 besar Copa del Rey (Piala Raja) antara Athletic Club Bilbao dan FC Barcelona di stadion San Mames di Bilbao pada 20 Januari 2022. (CESAR MANSO / AFP)

Peran Rekrutan Baru

Ferran Torres bisa menjadi pelengkap kebutuhan lini depan Barcelona yang diinginkan Xavi.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved